Minggu, 27 April 2025

Paduan Suara Vincentius Putra Buktikan Anak-anak Panti Punya Kelebihan

Laporan oleh J. Totok Sumarno
Bagikan
Penampilan paduan suara Vincentius Putra. Foto: Totok suarasurabaya.net

Anak-anak yang hidup di panti-panti asuhan, ternyata punya kemampuan dan kesempatan yang sama dengan anak-anak lainnya. Anak-anak Vincentius Putra menunjukkan itu dalam penampilan paduan suara, Sabtu (2/6/2018).

Beberapa komposisi ditampilkan dengan paduan suara yang menawan. Sekitar 40 anak-anak yang seluruhnya laki-laki adalah penghuni panti asuhan Vincentius Putra di Jakarta.

Dengan ketekunan dan latihan yang tidak pernah bosan anak-anak ini membuktikan bahwa mereka yang hidup di panti asuhan juga punya kemampuan atau kelebihan dan tidak kalah dengan anak-anak lainnya yang hidup diluar panti.

Romo Daniel Deddy Kurniadi Ofm Direktur Vincentius Putra menyampaikan bahwa anak-anak ini memang punya kepercayaan diri yang terus dipupuk meskipun tinggal di panti asuhan.

“Kami ingin memberikan kesempatan kepada anak-anak ini untuk berani tampil dan punya kepercayaan diri. Ini lho anak-anak yang selama ini Anda bantu, secara material dan spiritual. Ini hanya satu diantara beberapa kegiatan mereka,” terang Romo Deddy.

Diharapkan dengan penampilan anak-anak Vincentius Putra ini warga Surabaya memahami bahwa ada panti asuhan di Jakarta yang punya kelompok paduan suara, dan anak-anak ini bisa bangga dengan apa yang mereka kerjakan.

Konser bertema: The Love of Jesus di auditorium Benedictus lantai 4 kampus Universitas Katolik Widya Mandala Surabaya (UKWMS) diiringi Orkes Kota Pahlawan.(tok/bid)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Avanza Terbalik Usai Tabrak 2 Mobil Parkir

Mobil Terbakar Habis di KM 750 Tol Sidoarjo arah Waru

Kecelakaan Dua Truk di KM 751.400 Tol Sidoarjo arah Waru

BMW Tabrak Tiga Motor, Dua Tewas

Surabaya
Minggu, 27 April 2025
27o
Kurs