Pagi ini, Minggu (8/4/2018) 2 kecelakaan terjadi di tempat yang berbeda. Kecelakaan pertama terjadi di jalan raya Babat, Lamongan yang melibatkan antara bus Sinar Mas dan sebuah truk.
Kejadian bermula saat bus Sinar Mas berhenti mendadak untuk mengambil penumpang, sehingga sopir truk di belakangnya yang tidak menguasai kemudi, lalu membanting truk ke arah kanan dan menabrak sisi kanan belakang bus.
IPDA Sudibyo Kanit Lantas Lamongan mengatakan, atas kejadian tersebut kernet truk yang berada di sisi kiri sempat terjepit ketika tabrakan terjadi.
“Kernet truk sempat terjepit, namun sudah berhasil keluar dan hanya lecet saja. Tidak ada korban lain selain kernet, penumpang bus aman,” kata IPDA Sudibyo saat dikonfirmasi suarasurabaya.net.
Arus lalu lintas di jalan Babat, Lamongan sempat padat namun, kini sudah kembali lancar.
Sedangkan kecelakaan kedua terjadi di jalan Driyorejo Gresik yang melibatkan dua pengendara motor. IPDA M Zainudin Kanit Lantas Polsek Driyorejo mengatakan, kecelakaan bermula saat M Dani (24) warga desa Bambe, Driyorejo Gresik memacu motornya dengan kencang dan akan menabrak sebuah benda di jalan.
Namun, motor M Dani yang menggunakan ban kecil tersebut tidak dapat menghindari dan akhirnya jumping (motor terangkat, red) dan jatuh ke sisi kanan.
Dari sisi kanan datang pengendara motor dari arah Karangpilang menuju Surabaya menabrak M Dani yang terjatuh.
“Dari arah Karangpilang ada pemotor yang bertabrakan dengan korban. Namun pemotor tersebut tidak apa-apa dan langsung melarikan diri,” terang Kanit Lantas Polsek Driyorejo kepada suarasurabaya.net.
Atas kejadian tersebut M Dani diperkirakan menderita patah tulang tangan kirinya dan saat ini sudah dibawa ke RSU Anwar Medika guna mendapatkan perawatan, Krian Sidoarjo. (ino/rst)