Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Kabupaten Malang menargetkan setidaknya 130 desa di Kabupaten Malang bisa menjadi desa wisata.
Dalam Sarasehan Pelestarian Adat Desa 2018 di Pendopo Agung Kabupaten Malang Lani Massuro Kepala Bidang (Kabid) PengembanganDestinasi Wisata Disparbud Kabupaten Malang mengatakan potensi desa wisata di Kabupaten Malang sangat besar dan luar biasa.
“Ini perlu dimanfaatkan semaksimal mungkin. Saat ini dari 130 desa, 18 desa sudah ber-SK. Sementara sisanya masih rintisan,” kata Lani Massuro seperti disampaikan Yessi dari Radio Tidar Sakti Batu dalam Jaring Radio Suara Surabaya, Rabu (12/12/2018).
Dia menambahkan, untuk membentuk sebuah desa wisata perlu beberapa persiapan seperti pembentukan Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis).
“Sementara, desa wisata yang dikembangkan, dibagi menjadi empat kategori yakni desa wisata berbasis alam, budaya, kerajinan, dan perpaduan dari tiga kriteria itu,” imbuhnya. (dim/rst)