Sabtu, 23 November 2024

KA Sleeper Akan Ditambah Jika Banyak Peminatnya

Laporan oleh Muchlis Fadjarudin
Bagikan
PT Kereta Api Indonesia (KAI) hari ini, Selasa (12/6/2018) melepas atau memberangkatkan perdana pengoperasian Kereta Api kelas Luxury jenis Sleeper. Foto: Faiz suarasurabaya.net

PT Kereta Api Indonesia (KAI) hari ini, Selasa (12/6/2018) melepas atau memberangkatkan perdana pengoperasian Kereta Api kelas Luxury jenis Sleeper.

Pada pengoperasian perdana kereta api mewah ini, ternyata tempat duduk yang jumlahnya 18 ini langsung terisi semua.

Edi Sukmoro Direktur Utama PT KAI menjelaskan, dalam masa promosi yaitu 12-25 Juni 2018 ini, pihaknya akan mengevaluasi seberapa besar peminat KA Sleeper ini. Kalau memang bagus, maka gerbong akan ditambah. Saat ini gerbong KA Sleeper hanya satu dari rangkaian KA Argo Bromo Anggrek.

Penambahan itu juga tidak menutup kemungkinan akan melalui jalur Selatan juga dari Jakarta ke Surabaya. Tetapi, sementara promo saat ini baru melalu jalur utara Jawa.

“Itu dia makanya, kalau memang ini diminati, mungkin nanti jalur Selatan kalau mungkin digandeng, kita juga akan adakan. Yang pasti, karena ini produk lokal, jadi nggak susah kalau nanti kita pesan,” ujar Edi di stasiun Gambir, Jakarta Pusat, Selasa (12/6/2018).

Kata Edi, pada masa Promo ini, harga tiketnya Rp 900 ribu karena untuk tes market (pasar). Sedang harga normalnya akan dihitung ulang sambil melihat animo masyarakat terhadap pengoperasian kereta Sleeper ini.

“Iya harga promonya Rp 900 ribu. Ini kan tujuannya untuk melihat masyarakat minat atau nggak untuk yang modelnya seperti ini. Untuk harga normalnya nanti akan dihitung ulang, tapi yang pasti ini akan lebih tinggi sedikit dari kereta Priority,” kata Edi.

Yang pasti, menurut Edi, PT KAI menyediakan kereta ini kepada masyarakat yang memang menghendaki istirahat langsung karena jarak jauh. Sehingga pada saat sampai di tempat tujuan mereka bisa segar atau fresh kembali dan bekerja atau beraktivitas.

Sekadar diketahui, PT KAI mulai menjual Kereta Sleeper untuk perjalanan mudik dan balik lebaran 2018.

Kereta Sleeper ini memiliki fitur-fitur berupa Sudut reclining kursi hingga maximum 170 derajat, Kursi dengan pedestal (alas) kaki lipat, Cup holder, Meja lipat, Locker box dengan cermin dan USB power charger untuk smartphone, Headset port 3.5 mm untuk audio, LCD TV 12 inch dikontrol dengan remote control untuk multimedia, Kantong majalah, Lampu baca, dan buzzer untuk pemanggil penumpang kepada kru kereta.

Kereta Sleeper ini dirangkaikan pada KA Argo Bromo Anggrek dari kedua arahnya, baik keberangkatan Gambir dan keberangkatan dari Surabaya Pasar Turi. Tarif Promo Luxury Class Sleeper Train untuk keberangkatan 12-25 Juni 2018.(faz/ipg)

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
26o
Kurs