Senin, 20 Januari 2025

Gempa 5,1 SR Melanda Yogyakarta Dini Hari

Laporan oleh Agustina Suminar
Bagikan
Gempa berkekuatan 5,1 SR menimpa wilayah Yogyakarta, tepatnya di 122 km arah barat daya Kulonprogo, Jumat (30/11/2018), pukul 03.42 WIB. Foto: BMKG via Twitter

Gempa berkekuatan 5,1 SR menimpa wilayah Yogyakarta, tepatnya di 122 km arah barat daya Kulon Progo, Jumat (30/11/2018), pukul 03.42 WIB.

Seperti yang disampaikan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) dalam akun twitternya, meski tidak berpotensi tsunami, namun gempa berkedelaman 18 km ini cukup dirasakan sebagian besar warga Yogyakarta dini hari tadi.

Bahkan, beberapa warganet juga ikut menginfokan beberapa kota yang ikut merasakan adanya getaran gempa pagi ini di kolom komentar akun @infoBMKG.

“di gunungkidul juga kerasa banget,” tulis pemilik akun @listyanasti.

“Bantul goyang, dibangunin suruh subuhan,” tulis akun @BiaDwiripa

“Dibangunin sholat subuh gengs, hehe. Berdoa semoga kita selalu dilindungi Tuhan, aamiin,” tulis @dhnpratiwi.

“Tak kiro ngimpi. Jebul gempa tenan,” tulis @DikyEP.

“Di daerah magelang barusan kerasa gampa ya Allah,” tulis @baebae0909.(tin)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Awan Lentikulari di Penanggungan Mojokerto

Evakuasi Babi yang Berada di Tol Waru

Pohon Tumbang di Jalan Khairil Anwar

Mobil Tabrak Dumptruk di Tol Kejapanan-Sidoarjo pada Senin Pagi

Surabaya
Senin, 20 Januari 2025
25o
Kurs