Sabtu, 23 November 2024

Welcome Grateful Generation Diwarnai Pengabdian Masyarakat

Laporan oleh J. Totok Sumarno
Bagikan
Aktivitas mahasiswa baru UK Petra Surabaya juga diwarnai pengabdian masyarakat. Foto: Humas UK Petra Surabaya.

Welcome Grateful Generation (WGG) kegiatan tahunan Universitas Kristen Petra Surabaya menyambut bergabungnya mahasiswa baru dalam keluarga besar UK Petra Surabaya.

Tahun ini, Welcome Grateful Generation bertema Growing as a Fighter, to be a Survivor yang diharapkan para mahasiswa baru UK Petra tumbuh menjadi pejuang dan siap bertahan didalam dunia perkuliahan.

Berbagai kegiatan digelar dalam WGG 2017 yang berdasarkan pada nilai-nilai dan semangat dalam Love, Integrity, Growth, Humility dan Truth.

Mulai dari Seminar Wawasan Kebangsaan, Campus Tour, Rally Games, materi Pengenalan Diri, dan Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat. Dan Jumat (4/8/2017) bertepatan dengan hari ke 5 WGG 2017 dijadwalkan mahasiswa baru diajak mengikuti pengabdian masyarakat.

“Pengabdian masyarakat akan dilakukan dalam berbagai kegiatan pada Jumat (4/8/2017). Kegiatan ini digelar disekitar lingkungan kampus Siwalankerto, dengan harapan mahasiswa baru mengenali lingkungan terdkatnya, yaitu masyarakat sekitar kampus,” terang Ajeng Dyah Puspitasari staf Humas UK Petra Surabaya, Kamis (3/8/2017).

Kegiatan pengabdian mahasiswa baru kepada masyarakat diantaranya: pembuatan Mural Peduli Lingkungan Siwalankerto kampus utara dengan tema: Motivational Movement yang diikuti sekurangnya 424 mahasiswa yang menghias 53 tembok di Kampus Utara dengan panjang total 30 meter.

Tidak hanya itu, Jumat (4/8/2017) kegiatan pengabdian masyrakat oleh mahasiswa baru UK Petra jug aditandai aksi Mahasiswa Berbagi Kasih, dengan membagikan parsel Sembako untuk sejumlah tukang becak, tukang sampah, dan guru PAUD di sekitar Siwalankerto.

Yang tidak kalah menarik adalah Cat Baju Kebangsaan untuk Warga Siwalankerto dengan tema: Damai Nusantaraku dan Indonesiaku Satu. Sekitar 180 baju putih dengan desain khusus akan di cat warna-warni dalam rangka peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia 17 Agustus.(tok/rst)

Berita Terkait

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
35o
Kurs