Minggu, 23 Februari 2025

Waspada Pasang Air Laut Tertinggi di Surabaya Terjadi Mulai Siang Ini

Laporan oleh Dwi Yuli Handayani
Bagikan
Ilustrasi. Genangan air imbas pasang air laut ini meluber di sepanjang jalan Kalianak, Surabaya pada Senin (4/7/2016). Foto : Ryan Bayu via e100.

Wilayah Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya akan mengalami pasang air laut tertinggi hingga 150 cm pada Kamis (25/5/2017) mulai pukul 10.30-14.00 WIB.

Ari Prakirawan BMKG Maritim Tanjung Perak mengatakan, saat ini terpantau pasang air laut sudah mulai menggenangi wilayah Pelabuhan Tanjung Perak.

Selain itu, beberapa wilyah lain yang akan terdampak rob ini, lanjut dia, seperti Kalianak dan Osowilangun.

“Ini memang fenomena biasa yang terjadi akibat besarnya daya tarik bulan yang menyebabkan air laut pasang. Ini terjadi di seluruh perairan Indonesia terutama Jatim,” kata Ari pada Radio Suara Surabaya.

Dengan ini, masyarakat diimbau untuk tetap waspada karena fenomena ini berpotensi menganggu aktivitas warga terutama aktivitas bongkar muat kapal di pelabuhan.

“Tentang fenomena ini sebelumnya sudah kami sosialisasikan ke pelabuhan yang berpotensi terdampak,” ujar dia. (dwi/ipg)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Kecelakaan Mobil Listrik Masuk ke Sungai

Awan Lentikulari di Penanggungan Mojokerto

Evakuasi Babi yang Berada di Tol Waru

Pohon Tumbang di Jalan Khairil Anwar

Surabaya
Minggu, 23 Februari 2025
25o
Kurs