Sabtu, 18 Januari 2025

Transaksi Nontunai di Tol, Permintaan Uang Elektronik Meningkat

Laporan oleh Denza Perdana
Bagikan
Transaksi non tunai di gerbang tol Satelit. Foto: Agus Triyanto Senior Officer Public Relations Jasa Marga via redaksi

Pemberlakuan transaksi non tunai untuk seluruh ruas jalan tol, berlaku hari ini, Minggu (1/10/2017). Bank Indonesia berupaya meningkatkan penggunaan uang elektronik di tol dengan melakukan sosialisasi di Car Free Day Taman Bungkul, Surabaya.

Di tengah masyarakat yang sedang berolah raga atau sekadar jalan-jalan menikmati Car Free Day Taman Bungkul, beberapa petugas BI turun ke jalan memberikan selebaran tata cara penggunaan uang elektronik ini.

Mereka mengenalkan bagaimana cara penggunaan uang elektronik di tol, baik di gerbang tol terbuka maupun di gerbang tol tertutup. Masyarakat di Taman Bungkul pun tampak antusias.

Beberapa di antara mereka sampai mengajukan pertanyaan-pertanyaan detail penggunaan kartu uang elektronik ini sebagai persiapan ketika hendak melintasi jalan tol.

Munjahid (43 tahun), pria yang tinggal di Medokan Ayu ini mengaku belum begitu tahu cara penggunaan kartu uang elektronik di tol.

“Saya sudah punya (kartu uang elektronik), tapi belum pernah pakai. Kebetulan ada sosialisasi ini ya sekalian tanya-tanya biar paham,” ujarnya kepada suarasurabaya.net.

Titien Sumartini Kepala Divisi Sistem Pembayaran dan Pengelolaan Uang Rupiah, Kantor Perwakilan BI Jawa Timur mengatakan, sosialisasi ini adalah tindak lanjut kerja sama BI dengan Kementerian PUPR tentang aturan transaksi non tunai di tol.

“Memang bertahap. Sudah ada 12 Gerbang Tol di ruas Tol Surabaya-Gempol; Porong-Gempol; Gempol-Pandaan; dan Gempol-Pasuruan yang sudah menerapkan 100 persen nontunai,” katanya dihubungi hari ini.

Titien berharap, dengan adanya sosialisasi ini, masyarakat semakin sadar untuk mempersiapkan kartu uang elektronik yang telah terisi saldo sebelum memasuki tol.

Saat ini, sudah ada lima bank penyedia uang elektronik yang bisa digunakan untuk transaksi nontunai. Antara lain Bank Mandiri, BRI, BNI, BTN, dan BCA. Tapi belum semua bank bisa digunakan di semua gerbang tol.

Untuk ruas tol Surabaya-Gempol, baik Gerbang Tol Satelit, Gunung Sari 1 dan Gunung Sari 2, uang elektronik dari empat perbankan kecuali BCA, sudah bisa digunakan.

“Kemarin kami sudah koordinasi, uang elektronik dari BCA baru efektif bisa dipakai di tol nanti tanggal 10 Oktober,” ujarnya per telepon.

Sedangkan di sembilan gerbang tol lain, yang sudah menerapkan 100 persen pembayaran selain yang sudah disebutkan di atas, uang elektronik yang bisa digunakan baru Mandiri dan BTN. Lainnya akan menyusul.

Titin mengklaim, permintaan uang elektronik dari lima bank penyedia terus meningkat sejak uji coba yang dilakukan beberapa Minggu lalu.

“Penetrasinya, misalnya di ruas tol Surabaya-Gempol, beberapa lalu antara 17 sampai paling banyak 20 persen. Minggu kemarin, data dari BUJT (Badan Urusan Jalan Tol) penggunanya sudah 30 persen. Kami berharap ini meningkat terus,” katanya.

Data sementara rata-rata pengguna jalan tol Surabaya-Gempol yang didapatkan BI dari BUJT sebanyak 260 ribu kendaraan. Sampai minggu lalu, setidaknya sudah ada 78 ribu pengguna ruas jalan tol Surabaya-Gempol yang menggunakan transaksi nontunai.

Pemberlakuan transaksi elektronik di ruas tol di Jawa Timur ini memang dilakukan secara bertahap. Beberapa ruas tol di Jawa Timur segera menyusul menerapkan transaksi non tunai ini hingga akhir Oktober mendatang.

“Kami berharap program ini berjalan lancar, tidak ada kendala yang terlalu siginifikan, sehingga akhir Oktober ini semua transaksi di ruas tol seluruh Jawa Timur sudah menggunakan uang elektronik,” katanya.

Koordinasi antar pihak, baik BUJT, Bank Indonesia, perbankan penyedia uang nontunai dan Kementerian PUPR sebagai leading sector kebijakan ini terus dilakukan setiap minggunya.

Berikut ini daftar gerbang tol yang sudah menerapkan 100 Persen transaksi nontunai mulai Minggu (1/10/2017), serta bank penyedia uang elektronik dan penggunaannya di gerbang tol.

Ruas Tol Surabaya-Gempol:
1. Gerbang Tol Satelit
2. Gerbang Tol Gunung Sari 1
3. Gerbang Tol Gunung Sari 2

Ruas Tol Porong-Gempol:
1. Gerbang Tol Kejapanan 1
2. Gerbang Tol Kejapanan 2
3. Gerbang Tol Gempol 1
4. Gerbang Tol Gempol 4

Ruas Gempol-Pandaan:
1. Gerbang Tol Pandaan
2. Gerbang Tol Gempol 2
3. Gerbang Tol Gempol 3

Ruas Gempol-Pasuruan:
1. Gerbang Tol Rembang
2. Gerbang Tol Bangil

Bank Penyedia Uang Elektronik:
1. Mandiri (di 12 Gerbang tol)
2. BRI (di 3 gerbang tol)
3. BNI (di 3 gerbang tol)
4. BTN (di 12 gerbang tol
5. BCA (mulai 10 Oktober).(den/rst)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Awan Lentikulari di Penanggungan Mojokerto

Evakuasi Babi yang Berada di Tol Waru

Pohon Tumbang di Jalan Khairil Anwar

Mobil Tabrak Dumptruk di Tol Kejapanan-Sidoarjo pada Senin Pagi

Surabaya
Sabtu, 18 Januari 2025
29o
Kurs