Kamis, 3 April 2025

Sopir Mengantuk, Mobil Pajero Sport Menabrak Pohon di Jalan Kertajaya

Laporan oleh Ika Suryani Syarief
Bagikan
Proses evakuasi mobil Pajero Sport menabrak pohon di depan Jalan Kertajaya Indah Nomor 67 Surabaya, Minggu (18/6/2017). Foto: Darmono Sebastians via e100

Mobil Pajero Sport menabrak pohon di depan Jalan Kertajaya Indah Nomor 67 Surabaya, Minggu (18/6/2017) sekitar pukul 01.30 WIB.

AKBP Adewira Negara Siregar Kasatlantas Polrestabes Surabaya mengatakan, mobil benomor polisi L 1530 D itu dikemudikan Hendy Yudhasoka, 21 tahun, warga San Diego Laguna Surabaya.

“Pengakuan sementara, pengemudi ngantuk berat tapi oleh penyidik masih didalami apa ada faktor lain penyebab dia mengemudi tidak wajar,” katanya kepada suarasurabaya.net, Minggu (18/6/2017).

Kronologi kecelakaan tunggal tersebut, mobil melaju dari arah barat ke timur dengan kecepatan tinggi sehingga terjadi laka lantas tunggal.(iss)

Teks Foto:
-. Kondisi mobil Pajero Sport menabrak pohon di depan Jalan Kertajaya Indah Nomor 67 Surabaya, Minggu (18/6/2017).
Foto: Datta Kusuma via e100

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Motor Tabrak Belakang Suroboyo Bus

Kebakaran Tempat Laundry di Simo Tambaan

Kecelakaan Mobil Listrik Masuk ke Sungai

Awan Lentikulari di Penanggungan Mojokerto

Surabaya
Kamis, 3 April 2025
31o
Kurs