Sabtu, 23 November 2024

Siswa SMP Manokwari Sumbangkan Tari Tumbello untuk Mama Risma

Laporan oleh Denza Perdana
Bagikan
Siswa SMP 5 Manokwari, Papua Barat persembahkan tari Humbelo di Hari Jadi Kota Surabaya ke-724. Foto: Denza suarasurabaya.net

Beberapa siswa SMP Manokwari, Papua Barat menarikan tari Tumbello, tari khas Papua untuk Tri Rismaharini (Risma) Wali Kota Surabaya pada upacara Hari Jadi Kota Surabaya ke-724 di Balai Kota Surabaya, Rabu (31/5/2017) pagi.

Para siswa SMP Manokwari membawakan tarian itu karena menganggap Risma sebagai Bunda Papua.

Masih banyak rangkaian acara HJKS ke-724 lainnya. Seusai upacara, Risma bersama 17 kepala daerah lain menandatangani nota kesepahaman dengan disaksikan oleh anggota KPK di lobby Balai Kota Surabaya.

Seperti janjinya pada Surabaya Urban Culture Festival beberapa waktu lalu, Rabu siang Risma akan meresmikan co-Working Space di Siola lantai 3.

Selain itu, Risma juga akan meresmikan perahu wisata Kalimas yang dibuat tim Institut Teknologi Sepuluh Nopember pada pukul 16.00 WIB.

Pada hari ini juga Risma meresmikan pelayanan Akta Kelahiran yang diantar ke rumah warga pengurus.(den/iss/ipg)

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
35o
Kurs