Prof. Dr. Sam Abede Pareno guru besar (gubes) Unitomo Surabaya atas aktivitas dan perjuangannya menerima Lifetime Achievement 2017.
Penghargaan Lifetime Achievement 2017 dari Yayasan Pendidikan Cendikia Utama (YPCU) diberikan kepada Prof. Dr. Sam Abede Pareno Guru Besar Ilmu Komunikasi atas segala upaya dan perjuangannya di bidang Ilmu Komunikasi dan Kewartawanan.
“Prof. Sam tidak hanya berjuang pada ilmu komunikasi di dunia kampus saja. Beliau juga terus berjuang untuk dunia kewartawan. Hampir sepanjang usianya mengabdikan diri di dunia tulis menulis,” ujar dr. Bahrul Amiq Rektor Unitomo Surabaya.
Penghargaan Lifetime Achievement ditambahkan Bahrul Amiq menjadi satu di antara penghargaan yang diberikan bersama sejumlah penghargaan lainnya untuk segenap karyawan, dosen serta mahasiswa berprestasi jelang Dies Natalis ke 36 tahun Unitomo Surabaya.
Sementara itu, Prof. Dr. Sam Abede Pareno yang sehari-hari menjabat pengajar Ilmu Komunikasi dan guru besar di Fakultas Ilmu Komunikasi Unitomo Surabaya, mengaku kaget menerima penghargaan tersebut.
“Terimakasih. Tapi saya betul-betul kaget, karena tidak ada pemberitahuan sebelumnya soal ini. Justru saya dapat kabar dari humas baru saja,” ujar Sam Abede Pareno.
Sesaat setelah menerima Lifetime Achievement 2017 yang disampaikan Setyo Kardi ketua pengurus YPCU didampingi Bahrul Amiq Rektor Unitomo, Sam Abede membacakan puisi berjudul “Terimakasih Ki Mohammad Soleh”.
Pada Senin (31/7/2017) bertempat di aula Unitomo Surabaya, digelar rapat senat terbuka 2017 menjelang pelaksanaan Dies Natalis ke 36 tahun Unitomo Surabaya.(tok/ipg)