Seluruh Bus Mudik Gratis Bareng Pelindo III sudah diberangkatkan oleh direksi Pelindo III sejak pukul 16.30 WIB, Minggu (18/6/2017) sore.
I Gusti Ngurah Askhara Dana Diputra Dirut Pelindo III mengatakan, tahun ini Pelindo III memang menambah jumlah armada bus.
Kalau tahun lalu sebanyak 8 hingga 10 armada saja, sekarang disediakan 14 hingga 17 armada bus.
“Tahun ini tersedia 126 trip, dari Pelabuhan Tanjung Perak, ke lima tujuan di Jawa Timur,” katanya usai memberangkatkan seluruh armada bus.
Penambahan armada ini, kata dia, karena terjadinya peningkatan jumlah penumpang, di Terminal Gapura Surya Nusantara.
“Di sini sekitar 20 persen dari 500 ribu penumpang tahun lalu. Cukup besar ya. Jadi sekarang ada sekitar 600 ribu lebih penumpang yang masuk ke Pelabuhan Tanjung Perak,” ujarnya.
Dirut Pelindo III yang biasa dipanggil Ari Ashkara mengatakan, secara total penumpang yang masuk dan keluar di seluruh pelabuhan Pelindo III, baik di Banjarmasin, Tanjungwangi, dan Semarang, rata-rata meningkat 30 persen. Dari 800 ribu penumpang tahun lalu, diperkirakan mencapai 1 juta penumpang tahun ini.
“Saya tadi sempat menanyakan, kenapa mereka tidak Mudik menggunakan bus? Karena tidak dapat tiket, waktunya sudah mepet, atau karena terbentur harga tiket mahal, anggaran mereka tidak cukup, sehingga memilih naik kapal,” katanya.
Tahun ini, Pelindo III menganggarkan 1,3 miliar rupiah untuk membiayai Mudik Gratis Bareng Pelindo III, hingga H minus 2 Lebaran nanti. Ari Ashkara tidak tahu pasti, berapa anggaran mudik gratis tahun lalu.
“Tapi yang jelas meningkat. Mungkin tahun lalu tidak sampai Rp1 miliar. Ini untuk semua ya, baik bus juga makanan dan minuman,” ujarnya.
Mudik Gratis Bareng Pelindo III ini masih berlaku hingga H-2 lebaran nanti. Penumpang yang berminat tinggal mendaftarkan diri untuk mendapatkan tiket bus dan menunjukkan kepada petugas di masing-masing tujuan bus.
Setidaknya, hari ini telah diberangkatkan sekitar 900 orang penumpang Kapal Labobar Balikpapan-Surabaya ke tujuan di Jatim seperti Jember, Trenggalek, Madiun, Cepu, dan Blitar.(den/dwi)