Minggu, 19 Januari 2025

Pelawak Eko DJ Meninggal Dunia

Laporan oleh Dwi Yuli Handayani
Bagikan
Eko DJ. Foto: Storibriti

Dunia hiburan tanah air kembali dirundung duka. Pasalnya pelawak Eko DJ meninggal dunia, Senin (27/3/2017) malam.

Tarzan Pelawak Srimulat mengatakan, almarhum Eko sudah menderita sakit ginjal cukup lama dan beberapa kali menjalani cuci darah di Rumah Sakit.

“Memang sudah lama sakitnya tapi dia tegar nggak pernah dipikirkan sakitnya. Tahu-tahu dia cuci darah,” kata Tarzan.

Tarzan menjelaskan, almarhum Eko sebenarnya bukan orang Srimulat lalu dia diajak Kadir untuk ikut bergabung dengan Srimulat.

Eko DJ ini, lanjut dia, sosok yang cerdas dan bisa bergaul, selalu aktif berorganisasi dan jika ada teman yang perlu bantuan dia orang nomor satu yang turun tangan.

“Eko ini juga cepat tanggap dan bisa diajak bergaul,” ujar dia.

Kata Tarzan, almarhum Eko DJ meninggalkan seorang istri dan dua orang anak.

“Kebetulan siang ini kan ada ludruk Kartolo sehingga mungkin nggak bisa sampai selesai nunggui keluarga Eko,” katanya. (dwi/rst)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Awan Lentikulari di Penanggungan Mojokerto

Evakuasi Babi yang Berada di Tol Waru

Pohon Tumbang di Jalan Khairil Anwar

Mobil Tabrak Dumptruk di Tol Kejapanan-Sidoarjo pada Senin Pagi

Surabaya
Minggu, 19 Januari 2025
32o
Kurs