Sabtu, 23 November 2024

Patungan Pengembang Macet, Proyek Underpass Bundaran Satelit Tersendat

Laporan oleh Zumrotul Abidin
Bagikan
Ilustrasi

Proyek pembangunan jalan underpass di Bundaran Satelit Jl Mayjend Sungkono terancam tersendat. Sebab, biaya proyek yang ditanggung (dana patungan) para pengembang di Surabaya barat ini belum terkumpul seluruhnya.

Danny Wachid Ketua DPD REI Jawa Timur mengatakan, dari total nilai proyek sebesar Rp75 miliar, sesuai rencana awal, para pengusaha anggota REI berkomitmen akan menyumbang sebesar Rp44 miliar, namun saat ini masih terkumpul dana sebesar Rp22 miliar saja.

Sisa dana Rp22 miliar dari anggota REI belum bisa terkumpul karena ada beberapa pengembang yang masih butuh rekomitmen dengan Pemerintah Kota Surabaya terkait proyek ini.

“Memang masih ada para pengusaha yang belum berkomitmen, maksudnya komitmennya masih nyicil karena alasan ekonomi lagi lesu. Tapi, kami terus mengkomunikasikan hal ini dengan Pemkot,” ujar Danny Wachid saat dihubungi suarasurabaya.net, Rabu (6/12/2017).

Danny mengatakan, sudah dua kali pihaknya memfasilitasi pertemuan antara pengembang dan Pemkot Surabaya untuk menyamakan komitmen kedua belah pihak. Dalam waktu dekat, kata Danny, REI ingin memfasilitasi pertemuan lagi dengan Tri Rismaharini Walikota Surabaya.

Sementara itu, agar bisa memenuhi dana total Rp75 miliar, REI Jatim juga menggalang dana dari pengusaha di luar anggota REI yang juga mendapat keuntungan dari akses jalan underpass-overpass ini. Rencananya, uang Rp31 miliar akan digalang dari pengusaha perhotelan di kawasan Surabaya barat.

“Kami juga mengajak para pengusaha hotel untuk ikut membantu menyelesaikan jalan ini. Beberapa pengusaha hotel sudah setuju ikut,” ujarnya.

Danny mengatakan, sekarang ini progres fisik proyek overpass memang sudah bisa terselesaikan. Sedangkan untuk progres pembangunan underpass masih terkendala dana. Bahkan, PT PP Kontruksi yang mengerjakan proyek ini sudah menelan dana Rp25 miliar. Tapi, dana dari para pengembang baru Rp22 miliar yang diserahkan.

“Sebenarnya underpass sebagian sudah selesai dikerjakan, seperti terowongan dan beton jalan. Tapi, overlap untuk underpass ini belum bisa diselesaikan karena butuh dana,” katanya. (bid/dwi/rst)

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
33o
Kurs