Sabtu, 23 November 2024

Longsor di Kasembon, Waspada Jalur Malang-Kediri Dibuka Tutup

Laporan oleh Bruriy Susanto
Bagikan
Guyuran hujan deras menyebabkan terjadinya longsor di Desa Pait, Kecamatan Kasembon, Malang, Minggu (26/3/2017). Foto: Tony via e100

Guyuran hujan deras menyebabkan terjadinya longsor di Desa Pait, Kecamatan Kasembon, Malang, Minggu (26/3/2017). Akibatnya, sebagian ruas jalan tertutupi longsor terutama jalur dari arah Malang menuju Kediri maupun sebaliknya.

Aiptu Ratno anggota Lantas Polsek Kasembon mengaku sampai saat ini hanya kendaraan roda dua yang bisa melintas di lokasi. Sedangkan untuk kendaraan roda empat ataupun bus tidak bisa melintas karena masih tertutup longsor.

“Longsor terjadi sekitar jam setengah lima sore (pukul 16.30 WIB) bersamaan dengan hujan deras,” kata Aiptu Ratno, kepada Radio Suara Surabaya, Minggu (26/3/2017).

Untuk kendaran roda empat atau bus, kata dia, harus bersabar karena hingga petang ini pihaknya bersama warga masih bergotong royong membersihkan material longsoran yang ada di Desa Pait.

Kata Ratno, kendaraan roda dua yang ingin menghindari jalur tertutup longsor bisa melewati jalur alternatif yakni jalan kampung sekitar Pait. “Kalau bus atau roda empat tidak bisa lewat jalur alternatif. Karena jalannya itu kecil, jadi harus bersabar untuk bus dan mobil yang sudah terjebak dampak dari longsoran,” terang Ratno.

Menurutnya, longsornya di daerah Pait terjadi karena guyuran hujan yang terjadi dalam dua hari terakhir ini sehingga mengakibatkan tanahnya lembab, dan membuat tanah tergerus.

“Ini masih membersihkan longsoran, dan belum ada bantuan alat berat untuk membersihkan longsoran,” ujarnya. (bry/dwi)

Berita Terkait

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
26o
Kurs