Sabtu, 23 November 2024

Harimau Serang Pengunjung, BBKSDA Jatim Beri Sanksi Batu Secret Zoo

Laporan oleh Ika Suryani Syarief
Bagikan
Ilustrasi. Foto: Antara.

Ayu Dewi Utari, Kepala Balai Besar Konservasi Sumber Daya Alam (BBKSDA) mengatakan, pihaknya akan memberikan sanksi kepada pengelola wisata Batu Secret Zoo, berkaitan kejadian seekor harimau yang menerkam seorang pengunjung, Selasa (14/3/2017) lalu.

April dari Tidar Sakti dalam jaring Radio Suara Surabaya, Kamis (16/3/2017), melaporkan, BBKSDA Jatim melarang pengelola salah satu wisata di Kota Batu itu melanjutkan kegiatan photo session bersama harimau dan ular phyton.

Tidak hanya itu, BBKSDA Jatim juga meminta agar pengelola Batu Secret Zoo membenahi Standard Operating System (SOP). Mulai dari cara pelaksanaan peragaan satwa, baik saat keluar kandang sampai masuk ke kandang lagi.

Tidak hanya itu, BBKSDA Jatim juga akan mendiskusikan beberapa hal lain berkaitan dengan keselamatan dan keamanan pengunjung, juga satwa yang ada di objek wisata tersebut.

Perlu diketahui, Selasa pagi lalu, rombongan dari TK Dharma Wanita, Doho, Kediri, berkunjung ke wahana wisata Jatim Park II, di Desa Oro-Oro Ombo, Kecamatan Junrejo, Batu.

Setelah beberapa waktu menikmati wahana di Jatim Park, rombongan tiba di Batu Secret Zoo. Selasa siang sekitar pukul 13.30 WIB, Putri (4) balita yang bersekolah di TK Dharma Wanita Dhoho bersama orang tuanya hendak berfoto bersama harimau.

Saat itulah, anak harimau yang menjadi objek foto itu tiba-tiba menyerang Putri hingga balita itu mengalami luka akibat cakaran di beberapa bagian tubuhnya. Beruntung, Putri masih bisa terselamatkan.(nbl/den)

Berita Terkait

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
26o
Kurs