Jumat, 22 November 2024

FK Unair Ditarget Masuk Seratus Prodi Terbaik Sedunia

Laporan oleh Ika Suryani Syarief
Bagikan
dr. Cita Rosita Sigit Prakoeswa menjelaskan perkembangan riset di RSUD dr. Soetomo Surabaya. Foto: Unair

Prof. Dr. Mochammad Nasih Rektor Universitas Airlangga (Unair) Surabaya menargetkan Fakultas Kedokteran (FK) Unair bisa mencapai peringkat seratus besar dunia versi lembaga pemeringkatan dunia QS World University Ranking. Nasih meminta sivitasakademika FK untuk menjangkau peringkat tersebut pada tahun 2019.

“Dengan adanya tambahan energi ini, maka kita harapkan FK tidak hanya mendorong kita untuk mengantarkan kita ke peringkat 500 perguruan tinggi kelas dunia, tetapi menjadi yang seratus terbaik di dunia berdasarkan subject,” kata Nasih.

Pernyataan itu disampaikan oleh Nasih usai acara penyerahan sertifikat pendidik klinis kepada 39 dokter spesialis di RSUD Dr. Soetomo, Senin (27/3/2017). Sertifikat itu diserahkan oleh Muhammad Nasir, Menteri Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi, kepada para dosen.

Sementara sebelumnya, sebanyak 216 dosen sudah berhasil mendapatkan nomor induk dosen klinis (NIDK). Saat ini menurut Nasih di FK terdapat sekitar 3.000 mahasiswa dari berbagai jenjang sarjana, magister, spesialis, dan subspesialis. Jumlah tersebut diimbangi dengan sekitar 600 dosen, termasuk dosen klinis yang baru saja dilantik.

Penambahan jumlah dosen akan menjadi energi baru bagi FK dan Unair. Tambahan energi baru tersebut juga diharapkan akan meningkatkan jumlah publikasi dan guru besar. Saat ini, profesor aktif di FK berjumlah 56 orang.

“Dengan adanya serdos (sertifikasi dosen), ini tentu saja tidak ada lagi perbedaan dari aspek karir dan lain-lainnya antara dosen klinis dan dosen fakultas. Mulai dari guru besar, dan lain-lain semua akan terjamin sehingga tidak ada lagi perbedaan,” imbuh Nasih.(iss/ipg)

Berita Terkait

Surabaya
Jumat, 22 November 2024
28o
Kurs