Sabtu, 23 November 2024

Dishub Surabaya Gelar Uji Emisi Gratis di Frontage Road Jl Ahmad Yani

Laporan oleh Zumrotul Abidin
Bagikan
Dishub Kota Surabaya menggelar uji emisi gratis di Frontage Road Jl Ahmad Yani depan Kantor Dishub Provinsi Jatim, Rabu (15/11/2017). Foto: Abidin suarasurabaya.net

Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Surabaya menggelar uji emisi gratis untuk kendaraan roda empat baik pribadi maupun niaga. Uji emisi dilakukan di Frontage Road Jl Ahmad Yani depan Kantor Dishub Provinsi Jatim.

Kegiatan ini dimulai pukul 08.00 WIB sampai pukul 11.00 WIB dengan target 300 mobil yang diuji emisi. Sampai pukul 10.03 WIB, sudah 190 mobil selesai diuji emisi dengan mobil yang lulus 151 dan tidak lulus 41 mobil.

Irvan Wahyudrajad Kepala Dinas Perhubungan Kota Surabaya mengatakan, kegiatan simpatik ini untuk memperingati Hari Pahlawan. Uji emisi ini bertujuan untuk menciptakan udara bersih, sehat dan nyaman di Kota Surabaya.

“Selain itu, dengan uji emisi bisa mengetahui tingkat keamanan kendaraan. Selama ini ada kendaraan terbakar dan tiba-tiba mogok biasanya kurang beres kondisi kendaraan itu,” ujarnya kepada suarasurabaya.net, Rabu (15/11/2017).

Adapun kendaraan yang lulus uji emisi mendapstkan souvenir dari Dishub. Sementara yang tidak lulus ditempel stiker tidak lulus uji emisi.

“Ini untuk kampanye dan edukasi kepada masyarakat supaya selalu memperhatikan kondisi kendaraannya,” katanya.

Beberapa poin yang ada dalam uji emisi ini adalah untuk kendaraan berbahan bakar diuji kondisi CO dan HC. Untuk ambang batasnya bagi mobil keluaran tahun 2007 ke bawah maksimum CO 4,5 dan HC 1.200. Sementara, untuk tahun 2007 ke atas CO 1,5 dan HC 200.

Sedangkan untuk bahan bakar solar kendaraan tahun 2010 ke bawah kepekatan asap harus maksimum 70 persen. Untuk tahun 2010 ke atas untuk Jumlah berat yang diperbolehkan 3500Kg ke bawah, kepekatan asapnya maksimum 40 persen dan yang jumlah berat 3500 Kg ke atas maksimum 50 persen kepekatannya. (bid/ipg)

Berita Terkait

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
27o
Kurs