Sabtu, 23 November 2024

Ada Jokowi di Tengah Peserta Upacara di Tugu Pahlawan

Laporan oleh Denza Perdana
Bagikan
Jokowi KW swafoto dengan beberapa orang jurnalis Surabaua di Tugu Pahlawan, Jumat (10/11/2017). Foto: Denza Perdana suarasurabaya.net

Tidak duduk di tengah atau di kursi kehormatan, Jokowi duduk di sisi kanan tribun undangan mengamati dari awal sampai akhir Upacara Peringatan Hari Pahlawan, di Tugu Pahlawan, Surabaya, Jumat (10/11/2017).

Jokowi tidak duduk di kursi kehormatan karena Jokowi yang ini memang bukan Joko Widodo Presiden. Tapi wajahnya memang identik dengan presiden ke-7 Republik Indonesia.

Beberapa waktu lalu, wajahnya sering muncul di layar kaca menjadi bintang iklan tertentu. Penampilannya, dengan menirukan gaya yang khas Jokowi Presiden, seringkali mengundang tawa.

Namanya Reza Sri Mulyadi. Pria kelahiran Bandung ini hadir ke Tugu Pahlawan untuk melihat langsung lokasi pertempuran 10 November 1945 silam.

“Tempat ini saksi sejarah dan memiliki nilai sejarah tinggi. Di sini putra-putri dari seluruh Tanah Air berkumpul dan bertempur melawan penjajah,” katanya usai upacara.

Setelah upacara, dia mengaku ingin berjalan-jalan berkeliling Tugu Pahlawan, kemudian melanjutkan perjalanan ke Blitar untuk berziarah ke makam Bung Karno.

“Tapi dari sini saya mau ke Makam Bung Tomo dulu. Sekalian, kan sudah di Surabaya,” ujarnya.

Setelah upacara itu, Reza tampak bertemu dan berbincang dengan Soekarwo Gubernur dan Saifullah Yusuf Wakil Gubernur Jawa Timur. Mereka juga sempat berfoto bersama.(den/dwi)

Berita Terkait

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
31o
Kurs