Jumat, 22 November 2024

Warna Daging Celeng Mirip Daging Sapi, Hanya Bau yang Membedakan

Laporan oleh Zumrotul Abidin
Bagikan
Doktor drh Soelih Dosen FKH Unair Surabaya menunjukkan daging babi dalam rilis di Polrestabes Surabaya, Jumat (9/6/2016). Foto: Abidin suarasurabaya.net

Masyarakat Kota Surabaya harus lebih jeli lagi dalam memilih daging sapi yang dijual eceran di pasar maupun pedagang keliling. Sebab, bisa jadi daging sapi tersebut merupakan daging celeng yang dikamuflase oleh pedagang.

Doktor drh Soelih Dosen Fakultas Kedokteran Hewan mengatakan, masyarakat harus mengenal ciri-ciri yang membedakan antara daging celeng dan daging sapi.

“Daging Babi warnanya lebih pucat, sementara daging sapi lebih merah,” katanya di Mapolrestabes Surabaya, Jumat (9/6/2016).

Untuk teksturnya, kata Soelih, juga beda. Warna daging celeng memang hampir mirip dengan daging sapi. Hanya saja, lebih kenyal dan struktur ototnya lebih besar-besar.

“Kalau daging babi teksturnya lebih halus. Jadi, yang hampir mirip itu daging celeng,” katanya.

Dari segi bau, daging babi dan celeng baunya sedikit apek, beda dengan daging sapi. “Cara menguji memang butuh keterampilan khusus. Butuh kejelian,” katanya.

Sekadar diketahui, gejolak harga daging sapi di bulan Ramadhan dimanfaatkan tiga pedagang daging sapi untuk meraup untung lebih besar. Bahkan, tiga orang pedagang daging eceran yang biasa mangkal di pasar Lakarsantri, Rungkut Kaliwaru dan Waru Sidoarjo nekat menjual daging celeng dengan label daging sapi.

Ketiganya ditangkap Unit Tipidter Satreskrim Polrestabes Surabaya, Kamis kemarin. Mereka mengambil barang dari pengepul daging di Pasar Mangga Dua Wonokromo yang kemudian diecer dengan harga lebih murah dari daging sapi.(bid/ipg)

Berita Terkait

Surabaya
Jumat, 22 November 2024
27o
Kurs