Rabu, 22 Januari 2025

Seluruh Wilayah Madura dan Sebagian Wilayah Surabaya Black Out

Laporan oleh Dwi Yuli Handayani
Bagikan
Ilustrasi

Seluruh wilayah Madura dan sebagian wilayah Surabaya bagian utara black out, Rabu (22/6/2016) malam ini.

Rully Agus Widiarto Asisten Manager Jaringan PLN Pulau Madura mengatakan, insiden ini terjadi karena ada gangguan di Sistem Jawa Madura Bali (Jamali) pada pembangkit listrik tenaga uap (PLTU) line 150 KV Perak-Tandes 1 dan 2.

Dampaknya, kata dia, insiden ini menyebabkan kabel laut ke Madura hilang tegangan karena lima gardu di Madura tidak berfungsi.

“Informasi yang kita terima, salah satu kabel yang di Margomulyo Permai Mutiara B-12 ini kena back hoe,” kata Rully pada Radio Suara Surabaya.

Rully menjelaskan, back hoe ini dioperasikan untuk proyek pembuatan jalan khusus untuk PMK proyek dari DKP Pematusan. “Info ini dari operator back hoe dan penanggungjawab proyek yang ada di lokasi. Tapi back hoe sudah tidak ada di lokasi,” katanya.

Kata Rully, saat ini petugas masih melakukan upaya melokalisir penyebabnya dan berharap cepat terselesaikan.

“Kami mohon maaf untuk gangguan ini karena proses penormalan beban dilakukan secara bertahap,” ujar dia. (dwi)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Awan Lentikulari di Penanggungan Mojokerto

Evakuasi Babi yang Berada di Tol Waru

Pohon Tumbang di Jalan Khairil Anwar

Mobil Tabrak Dumptruk di Tol Kejapanan-Sidoarjo pada Senin Pagi

Surabaya
Rabu, 22 Januari 2025
27o
Kurs