Minggu, 19 Januari 2025

Selasa Pagi, Akses Masuk Tol Sidoarjo Padat Imbas Pemasangan Box Culvert

Laporan oleh Dwi Yuli Handayani
Bagikan
Keadaan Jl Pahlawan arah masuk Tol Sidoarjo imbas ada box culvert yang diletakkan di Simpang 4 Masuk Tol Jati. Foto : Fendy Aurino via e100.

Pemasangan box culvert di Jati pintu masuk Tol Sidoarjo, yang dikerjakan mulai tadi malam, sampai, Selasa (23/8/2016) pagi ini belum selesai total.

Box culvert yang dipasang melintang di salah satu lajur, mengakibatkan lalu lintas dari arah jalan Pahlawan yang ingin masuk Tol tersendat.

Ipda Cholil Kanit Turjawali Polres Sidoarjo kepada Radio Suara Surabaya mengatakan, imbas dari pemasangan box culvert kendaraan yang biasanya menggunakan dua lajur, saat ini hanya bisa dipakai satu lajur saja yang dari arah pahlawan.

“Untuk sementara, kendaraan yang mengarah ke Tol Jati saya arahkan lurus dan nanti bisa putar balik di depan Lippo Plaza untuk lajur kiri. Namun untuk lajur kanan saya arahkan lurus ke arag gorong-gorong dan masuk ke Tol Jati,” katanya.

Ipda Cholil menambahkan, panjang pemasangan gorong-gorong dengan lebar jalan sekitar 4 sampai 5 meter yaitu dengan panjang 4 meter. Jadi nanti tersisa setengah meter di kiri dan kanan jalan. Pemasangan box culvert melintang ditengah jalan, dan masih ada gorong-gorong yang belum teruruk sehingga menyebabkan satu jalur saja yang bisa digunakan.

Ia berpesan kepada pengguna jalan, untuk lajur kiri bisa berputar balik di depan Lippo Plaza terlebih dahulu untuk memecah agar tidak mengumpul. Karena lajur box culvert hanya bisa digunakan untuk satu kendaraan saja yang dari lajur kanan.

“Polres Sidoarjo sudah mengatur lalu lintas disana terutama menutup semua U-turn, dan untuk yang keluar Tol Sidoarjo tidak diperbolehkan langsung belok kanan harus ke arah Kota terlebih dahulu. Agar yang ingin masuk Tol tidak terhambat,” ujar dia.

Saat ini lalu lintas disekitar pintu masuk Tol Sidoarjo sudah mulai mencair, namun dari arah Cemengkalang masih merambat. Petugas masih berjaga dan melakukan pengaturan di lokasi tersebut. (iml/rst)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Awan Lentikulari di Penanggungan Mojokerto

Evakuasi Babi yang Berada di Tol Waru

Pohon Tumbang di Jalan Khairil Anwar

Mobil Tabrak Dumptruk di Tol Kejapanan-Sidoarjo pada Senin Pagi

Surabaya
Minggu, 19 Januari 2025
26o
Kurs