Minggu, 19 Januari 2025

Ratusan Penembak Bertarung di Dankormar Cup 2016

Laporan oleh J. Totok Sumarno
Bagikan
Dankormar Cup 2016 diikuti 300 petembak terbaik TNI dan klub Perbakin. Foto: Dispen Kormar

Sekitar 300 penembak terbaik berbagai kesatuan TNI dan klub menembak Perbakin mengikuti lomba menembak Dankormar Cup 2016, di lapangan tembak Jusman Puger, Bhumi Marinir Cilandak, Jakarta Selatan, Sabtu (10/12/2016).

Dalam amanat tertulisnya, Mayjen TNI (Mar) Trusono, Komandan Korps Marinir (Dankormar) mengatakan, bahwa Shooting Championship Open Tournament Dankormar Cup 2016 merupakan rangkaian dari peringatan HUT ke-71 Korps Marinir tahun 2016.

“Tujuan diselenggarakannya kejuaraan menembak kali ini adalah sebagai sarana para prajurit dan pecinta olah raga menembak mengukur kemampuan dan sekaligus meningkatkan prestasi. Dan nantinya muncul bibit-bibit petembak baru,” kata Dankormar.

Lomba menembak kali ini mempertandingkan kelas pistol 20 m tembak eksekutif, 20 m prestasi materi eksekutif putra dan putri dan tembak reaksi level II IPSC.

Untuk Senapan dilombakan nomor perorangan dan beregu 300 m plat babi 3 sikap, open dan senior. Sedangkan untuk nomor Senapan angin dilombakan multi range 18 m – 41 m, 3 posisi 33 m dan nomor Benchrest 41 m.

Lomba menembak Dankormar Cup dilgelar 9 Desember hingga 11 Desember 2016. Dijadwalkan pada Minggu (11/12/2016) akan dilombakan Pistol dengan materi 25 m tembak prestasi putra dan putri (open) dan tembak reaksi non IPSC dengan shoot of grand price sepeda motor.

Untuk kategori senapan dilombakan nomor menembak perorangan 400 m, prone tactical, open dan senior serta untuk kategori senapan angin dilombakan nomor multi range 18 m – 41 m, 3 posisi 33 m dan nomor Benchrest 41 m.(tok)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Awan Lentikulari di Penanggungan Mojokerto

Evakuasi Babi yang Berada di Tol Waru

Pohon Tumbang di Jalan Khairil Anwar

Mobil Tabrak Dumptruk di Tol Kejapanan-Sidoarjo pada Senin Pagi

Surabaya
Minggu, 19 Januari 2025
25o
Kurs