Jumat, 22 November 2024

Polisi Tangkap Sekjen HMI Terkait Unjuk Rasa 4 November

Laporan oleh Muchlis Fadjarudin
Bagikan
Aksi damai 4 November 2016 yang berujung kericuhan. Foto: dok/Faiz suarasurabaya.net

Polisi menangkap Ami Jaya sekretaris jendral Pengurus Besar Perhimpunan Mahasiswa Muslim Indonesia (PB HMI), Senin dini hari (7/11/2016).

Ami Jaya ditangkap karena diduga terlibat dalam kerusuhan aksi unjuk rasa 4 November 2016 di jalan Merdeka Barat.

“Sekitar pukul 23.30 WIB, polisi berpakaian preman datang dan menunjukkan surat penangkapan,” ujar Pahmudin Kholik saat dihubungi wartawan, Selasa (8/11/2016).

Ami Jaya ditangkap di sekretariat PB HMI, jalan Sultan agung, Jakarta Selatan, dan langsung dibawa ke Polda Metro Jaya. Saat di Polda, Ami Jaya didampingi mulyadi P Tamsir ketua umum PB HMI dan kuasa hukumnya.

Sekadar diketahui, kerusuhan 4 november terjadi usai Isyak di jalan Merdeka Barat. Akibat kerusuhan tersebut puluhan polisi maupun pengunjuk rasa mengalami luka-luka.(faz/dwi)

Berita Terkait

Surabaya
Jumat, 22 November 2024
33o
Kurs