Sabtu, 23 November 2024

Pemkot Siapkan Infrastruktur Pendukung Trem dan Monorel

Laporan oleh Zumrotul Abidin
Bagikan
Irvan Wahyudrajat Plt Kadishub Surabaya saat menjelaskan angkutan pendukung trem dan monorel. Foto: Abidin suarasurabaya.net

Pemerintah kota Surabaya terus memacu terelisasinya angkutan massal cepat (AMC) berbasis rel baik itu Trem maupun Monorel. Beberapa infrastruktur pendukung telah disiapkan tahun ini.

Irvan Wahyudrajat Pelaksana Tugas Kepala Dinas Perhubungan Kota Surabaya mengatakan, sambil menunggu angkutan masal cepat disetujui Pemerintah Pusat, pihak Pemkot telah menyiapkan beberapa sarana pendukungnya.

“Kami merencanakan penataan angkutan umum untuk trunk dan feeder yang terintegrasi trem sebagai backbone di jalur Utara-Selatan dan Monorel di jalur Barat-Timur,” ujarnya saat konferensi pers di Kantor Humas Pemkot, Rabu (14/9/2016).

Selain Trunk (berupa bus, red) dan Feeder (berupa minibus, red) yang didesain sesuai angkutan modern, Pemkot juga membangun empat park and ride (tempat transit pengguna kendaraan pribadi yang akan naik trem atau monorel, red).

“Park and Ride dibangun di jalan Joyoboyo, Mayjend Sungkono, Arif Rahman Hakim, dan Adityawarman. Di Mayjend mulai dibangun sudah 60 persen, rencananya bisa digunakan 2017,” ujarnya.

Rencananya, park and ride di Mayjend Sungkono berkapasitas 244 motor dan 83 mobil, Adityawarman bisa 118 mobil dan 51 motor, dan Arif Rahman Hakim berkapsitas 8 mobil dan 104 motor.

“Untuk gedung parkir di Joyoboyo bisa muat lebih banyak. Bahkan, parkir untuk wisatawan di Kebun Binatang Surabaya bisa ditampung di gedung ini. masih dalam pengkajian terus menerus,” katanya.

Meski peraturan presiden hingga kini belum turun terkait trem maupun monorel di Surabaya, pemerintah kota tetap optimis bisa terealisasi. Irvan mengatakan, jika pun Trem terus molor, bangunan itu tetap tidak mubazir, karena bisa digunakan untuk kantung parkir.

“Angkutan massal sudah terprogam dalam RPJMD. Pemkot terus melakukan komunikasi, karena sudah teranggarkan di Dirjen Kereta Api. Ini hanya menunggu keputusan dari pusat saja,” katanya. (bid/rst)

Berita Terkait

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
34o
Kurs