Jumat, 22 November 2024

Pemerintah Jatim Siapkan Penyambutan Jelang Pemulangan Anggota Gafatar

Laporan oleh Fatkhurohman Taufik
Bagikan

Menjelang pemulangan mantan anggota Gerakan Fajar Nusantara (Gafatar) asal Jawa Timur dari Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi Jawa Timur, Jumat (22/1/2016) menggelar rapat khusus dengan mengundang perwakilan dari 18 kabupaten/kota di Ruang Binaloka, Kantor Gubernur Jatim.

Dipimpin Shofwan, Asisten III Bidang Kesejahteraan Rakyat, Setdaprov Jawa Timur, rapat kali ini membahas berbagai penanganan paska kedatangan ratusan mantan anggota Gafatar ke Jawa Timur.

Sebanyak 18 perwakilan kabupaten/kota yang diundang adalah Surabaya, Pasuruan, Mojokerto, Blitar, Kediri, Sidoarjo, Malang, Madiun, dan Gresik. Lalu Trenggalek, Lamongan, Tuban, Jombang, Jember, Ngawi, Nganjuk, Probolinggo, Pacitan, dan Magetan.

“Dari data yang kita miliki, asal mantan anggota Gafatar tersebar di 18 kabupaten/kota,” kata Shofwan.

Dalam rapat koordinasi kali ini, pihaknya melakukan briefing dan membahas sejumlah rencana teknis persiapan yang akan dilakukan untuk menyambut anggota Gafatar saat mereka kembali ke Jawa Timur. Baik saat mereka ditampung di Gedung Transito, milik Disnaker Jawa Timur di Margorejo, Surabaya maupun ketika proses pemulangan ke kampung halaman masing-masing.

Selain itu, rakor kali ini juga untuk melakukan verifikasi data dan laporan terkait jumlah warga Jawa Timur di tiap kabupaten/kota yang ikut Gafatar.

“Semua kita cek dan cocokkan, agar datanya sama. Ini untuk menghidari kesimpangsiuran data,” kata mantan Sekkota Malang ini.

Rencannya, setiba di Surabaya, para mantan anggota Gafatar ini akan ditampung selama dua hari di Gedung Trasito untuk dilakukan pembinaan keagamaan dan diberikan pemahaman tentang kewarganegaraan.

Selanjutnya, mereka akan langsung diserahkan ke pemerintah kabupaten/kota masing-masing guna diantar pulang ke rumahnya. Bagi yang rumahnya sudah terlanjur dijual, maka akan ditampung sementara di kabupaten/kota setempat. (fik/ipg)

Berita Terkait

Surabaya
Jumat, 22 November 2024
27o
Kurs