Sabtu, 23 November 2024

Pelaku Peledakan Bar di Yogyakarta Parkirkan Motor Sejak Sore

Laporan oleh Tito Adam Primadani
Bagikan
Ilustrasi

Pelaku peledakan di area parkir Liquid Bar and Kitchen, Yogyakarta, telah mendatangi bar tersebut, memarkirkan sepeda motornya dan meninggalkan tempat tersebut sejak sore hari sebelum kejadian.

“Dari hasil pengamatan CCTV pada Liquid Resto didapat hasil, pelaku datang kurang lebih pukul 16.38 dengan mengendarai Yamaha Mio GT warna putih Nopol AB 2104 IN. Pelaku kemudian celingukan melihat situasi dan langsung memarkir motor di parkiran Liquid. Selanjutnya pelaku langsung meninggalkan motor tersebut,” kata Brigjen Pol Agus Rianto Kepala Biro Penerangan Masyarakat (Karopenmas) Polri, seperti dilansir Antara, Kamis (27/10/2016).

Dari hasil penyelidikan, diketahui bahwa plat nomor yang dipakai pada Yamaha Mio GT milik pelaku ternyata palsu.

Sebelumnya pada Rabu (26/10/2016) malam, terjadi ledakan di area parkir Liquid Bar and Kitchen, Jalan Magelang Km 4,5, Sinduadi, Mlati, Sleman, Yogyakarta.

Ledakan berasal dari sebuah sepeda motor yang diparkir di halaman resto bar tersebut. Ledakan tersebut menyebabkan kobaran api yang membakar kendaraan pelaku.

Dari hasil olah TKP, polisi menemukan enam botol minuman berisi bensin. “Dua botol sudah meledak, empat (botol) masih utuh,” kata Agus.

Selain itu, polisi juga menemukan rangkaian remote alarm untuk mobil merek Dragon yang digunakan sebagai pemicu ledakan, dua spon busa dan dua potongan tembaga pemanas.

Tidak ada korban dalam peristiwa ledakan tersebut. (ant/tit/rst)

Berita Terkait

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
26o
Kurs