Antisipasi lonjakan penumpang saat event Jember Fashion Carnaval, PT KAI menbambah gerbong.
Menurut Lukman Arif Manajer Humas PT KAI Daop 9 Jember, tambahan rangkaian tersebut yakni 1 kereta bisnis mutiara timur siang relasi Banyuwangi Surabaya pada tanggal 26 Agustus dan 1 kereta eksekutif mutiara timur malam relasi Banyuwangi Surabaya pada tanggal 28 Agustus.
“Untuk kapasitas tempat duduk tambahan diantaranya kelas bisnis 64 kursi sedangkan kelas eksekutif 50 kursi,” katanya kepada Wulan dari Radio Mutiara Jember dalam Jaring Radio Suara Surabaya, Sabtu (27/8/2016).
Untuk penambahan tempat duduk pada kereta api tersebut berlaku hanya untuk event Jember Fashion Carnaval saja.
“Sebab di hari biasa dengan rangkaian yang ada sudah cukup untuk melayani masyarakat,” katanya. (iml/bid)