Sejumlah orang tua siswa peserta Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) SMP tahun 2016 di Surabaya, Selasa (26/4/2016) mengaku tetap merasa khawatir dan was-was terjadinya gangguan atau error pada server saat pelaksanaan ujian nanti.
“Justru kami khawatir nanti pas pelaksanaan ujian, terus tiba-tiba server error. Kasihan anak-anak yang ujian. Pasti itu akan membuyarkan konsentrasi mereka. Ini yang bikin was-was juga. Sekarang memang lancar. Namanya juga gangguan, bisa kapan saja muncul,” ujar Retno orang tua siswa.
Ditemui di depan sebuah SMP di kawasan Jl. Tanjung Anom, Surabaya, Retno yang secara khusus mengantar putrinya mengikuti simulasi UNBK SMP 2016, mengaku masih was-was sehubungan dengan gangguan error pada server pelaksanaan UNBK.
“Semoga saja tidak terjadi. Karena gangguan sekecil apapun bisa membuat anak-anak kehilangan konsentrasi. Apalagi kalau tiba-tiba servernya error, pasti mereka akan resah dan bingung. Ini seharusnya sudah diantisipasi sekolah,” kata Retno.
Senada dengan itu, Indah Budiwati yang putrinya juga bakal mengikuti UNBK SMP 2016, memilih menyemangati putrinya dengan memberikan support saat belajar, daripada menyoal kemungkinan error server saat pelaksanaan ujian.
“Bakalan ikut was-was dan deg-degan kalau nanti pas ujian tiba-tiba servernya error. Kepikiran juga. Tapi kami percaya anak-anak sudah mempersiapkan diri, termasuk kalau nanti pas pelaksanaan ujian tiba-tiba server error,” kata Indah Budiwati.
Sementara itu, Isa Anshori pemerhati pendidikan dari Hotline Pendidikan menegaskan bahwa sekolah seharusnya sudah mengantisipasi berbagai kemungkinan di antaranya server error saat pelaksanaan ujian.
“Itu tugas sekolah memberikan fasilitas. Termasuk nanti saat UNBK. Jangan sampai server error tidak diantisipasi. Kalau itu betul-betul terjadi, yang dirugikan siswa. Oleh karena itu, saat simulasi seperti sekarang ini harus sudah dipersiapkan berbagai antisipasi,” ujar Isa saat ditemui suarasurabaya.net, Selasa (26/4/2016).
Sejak Senin (25/4/2016) lalu hingga Kamis (28/4/2016), di Surabaya digelar simulasi pelaksanaan UNBK untuk siswa SMP. Sekolah-sekolah mempersiapkan pelaksanaan ujian berbasis komputer tersebut dengan simulasi yang diharapkan memberikan pengalaman baru bagi siswa sebelum mengikuti ujian sesungguhnya.(tok/ipg)