Minggu, 19 Januari 2025

Nostalgia 90-an di Surabaya Urban Culture Festival 2016

Laporan oleh Denza Perdana
Bagikan
Serunya Surabaya Urban Culture Festival 2015, pengunjung membludak. Foto: Dok. suarasurabaya.net

Masyarakat Surabaya akan dibawa bernostalgia ke masa 90-an di Surabaya Urban Culture Festival (SUCF) 2016, di Sepanjang Jalan Tunjungan, Minggu (29/5/2016).

Dari musik pop dan rock 90-an, gaya berbusana tahun 90-an, hingga game konsol yang populer di tahun sangangpuluhan. Semua dapat dinikmati di SUCF 2016.

Irma Widya Budianti Ketua Panitia SUCF 2016 mengatakan, ajang ini akan benar-benar membawa pengunjung bernostalgia. Terutama bagi mereka yang pernah mengalami tahun peralihan analog ke digital ini.

“Nanti ada Area Khas 90-an. Di situ dijual barang-barang yang memang menjadi tren di tahun 90-an, ada tamiya dan lintasannya, ada jajanan 90-an, macam-macam,” katanya.

Pengunjung SUCF 2016 dapat memainkan permainan-permainan jadul seperti Super Mario Bros, Pac-Man, dan game arcade Street Fighter dari konsol nintendo yang menjadi barang istimewa di tahun 90-an.

“Di Area Khas 90-an juga ada yang menjual konsol game nintendo, buat pengunjung yang memang mau mengoleksi,” ujar Irma.

Sementara menikmati nostalgia di Area Khas 90-an, pengunjung nantinya juga akan dihibur dengan penampilan band-band pendukung yang akan membawakan lagu-lagu populer pada masa 90-an.

Tidak hanya itu, SUCF tahun ini juga menggelar kompetisi fashion yang khas 90-an. Kompetisi itu bertajuk Harajuku Fashion Street Competition. Irma mengatakan, kompetisi fashion itu akan berlangsung sangat seru.

“Harajuku itu kan fashion style yang ngetren tahun 90-an, kayak tabrak warna gitu. Sekarang juga ngetren lagi, kan,” katanya kepada suarasurabaya.net, Rabu (25/5/2016).

Style harajuku memadukan busana jaket kulit dengan rok tutu, atau sepatu dengan heels tebal. Irma mengatakan, semua orang bebas memadukan pakaian asalkan tampil pede di SUCF 2016 ini.

“Yang penting make up dan hair style-nya harus sesuai tema 90-an. Enggak perlu pakai kostumnya dari rumah, karena kami menyediakan fitting room,” ujarnya. Irma mengatakan, peserta yang berminat bisa melakukan pendaftaran di 031-5683040 dengan biaya pendaftaran Rp50 sudah termasuk snack.

Kompetisi ini menyediakan hadiah menarik untuk empat orang pemenang. Juara pertama bisa membawa pulang uang Rp2 juta, juara kedua mendapat Rp1,5 juta, juara tiga mendapat Rp1 juta, sedangkan juara favorit mendapat Rp500 ribu.

SUCF 2016 ini sekaligus menjadi momen bagi Suara Surabaya Media untuk mengenalkan tagline SUB BGT! (Surabaya Banget !) sebagai gerakan, semangat, dan keberanian diri untuk menyatakan “Saya Surabaya”.

Selain itu, pada hari yang gembira bagi generasi 90-an itu, Suara Surabaya Media juga akan meluncurkan julajuli.com sebagai website baru freemags Surabaya City Guide (SCG).(den/ipg)

Potret NetterSelengkapnya

Awan Lentikulari di Penanggungan Mojokerto

Evakuasi Babi yang Berada di Tol Waru

Pohon Tumbang di Jalan Khairil Anwar

Mobil Tabrak Dumptruk di Tol Kejapanan-Sidoarjo pada Senin Pagi

Surabaya
Minggu, 19 Januari 2025
26o
Kurs