Sabtu, 23 November 2024

Mobil Innova yang Hilang Terpantau GPS Masih di Bangkalan

Laporan oleh Zumrotul Abidin
Bagikan
Ilustrasi

Andreas Feri Winarno pemilik Rental Mobil Yes Jl. Sarono Jiwo 39 Prapen melaporkan ke Radio Suara Surabaya, kalau mobil Innova warna hitam bernopol L 1536 NE, berada di Kota Bangkalan di Jl Halim Perdana Kusuma.

“Saya pantau sepertinya sudah diamankan di Polres. Karena ini terpantau dai GPS sudah berhenti di Jl Halim Perdana Kusuma sekitar Polres Bangkalan,” katanya.

Sebelumnya, mobil terlacak di Jl. Raya Ketengan menuju Kota Bangkalan sampai di Jl. Pemuda Kafa, lalu ke kiri menuju Jl. Halim Perdana Kusuma dekat Polres.

Sementara itu, Feri juga mendapatkan informasi kalau jenazah Priyo sopir yang bekerja di tempatnya sejak 2013 ditemukan di desa Binong Burneh.

“Saya sudah ditelpon dari Polsek Burneh, dan saya sudah ngirim dua orang untuk mengecek. Karena saya tidak bisa lepas dari GPS, saya terus di depan komputer ini,” katanya, Minggu (17/4/2016).

Feri juga mendapat informasi dari putra Priyo yakni Hendra kalau dia dan keluarganya sudah berada di RSUD Bangkalan.

Sementara Kompol Mudakir Wakapolres Bangkalan mengatakan, telah ditemukan jenazah laki-laki usia 50 tahun tanpa identitas di Desa Binong Kecamatan Burneh, Bangkalan. Pemeriksaan sementara, kemungkinan jenazah ini dibuang.

“Karena waktu anggota tanya ke warga sekitar tidak ada yang kenal. Jenazah pakai kaos dan celana jeans,” katanya.

Sekadar diketahui, Andreas Feri Winarno pemilik Rental Mobil Yes Jl. Sarono Jiwo 39 Prapen melaporkan ke Radio Suara Surabaya mengaku kehilangan mobil Innova bernopol L 1536 NE warna hitam.

Feri mengatakan, pada Sabtu (16/4/2016) telah mengirimkan mobil beserta sopir untuk menjemput tamu di Hotel Hasma Jaya Jl Pasar Kembang Surabaya pukul 16.00 WIB kemarin. Tapi, tadi pukul 10.26 WIB mendapat kabar Priyo sopirnya ditemukan meninggal dunia di Desa Binong, Burneh.

Posisi mobil menurut GPS terpantau di Bangkalan Kota. (bid)

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
26o
Kurs