Sabtu, 23 November 2024

Ledakan Ketiga Warga Kocar-kacir, Ini Cerita Saksi Mata

Laporan oleh Dwi Yuli Handayani
Bagikan
Situasi di lokasi ledakan Jl. MH. Thamrin Jakarta. Foto: Twitter

Eliani satu di antara saksi mata ledakan di jalan Thamrin pada Radio Suara Surabaya menceritakan, dari keenam ledakan yang terjadi, ledakan kedua merupakan ledakan yang paling besar.

Kata Eliani, ledakan pertama terjadi di pos polisi jalan Thamrin kemudian disusul ledakan kedua di kedai kopi Starbucks. “Setelah ledakan kedua itu ada jenazah yang tergeletak di pos polisi. Dan setelah itu, pos polisi itu diledakkan lagi empat kali. Jadi totalnya ada enam ledakan,” kata dia.

Usai ledakan terjadi, lanjut dia banyak orang berkerumun di dekat pos polisi karena ada jenazah yang tergeletak. Setelah itu ada aksi baku tembak yang terjadi antara pelaku dan aparat kepolisian.

“Saat terdengar ledakan ketiga sampai keenam orang yang tadinya berkerumun langsung kocar-kacir menyelamatkan diri karena juga ada baku tembak antara polisi dan pelaku,” ujarnya.

Eliani juga mengatakan, dia melihat jenazah yang tergeletak di dekat pos polisi memakai baju kotak-kotak dengan kondisi meninggal dunia berlumuran darah.

“Jarak kantor saya dengan lokasi ledakan dekat sekali, cukup jalan kaki. Saya berusaha menyelamatkan diri ke arah Palmerah, ternyata di sana juga ada ledakan, jadi saya putar balik dan langsung ambil jalan pulang ke rumah,” tambah dia. (dwi/ipg)

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
26o
Kurs