Jumat, 22 November 2024

Komunitas Fotografer Surabaya Nikmati Air Mancur Menari

Laporan oleh J. Totok Sumarno
Bagikan
Air mancur menari di Kenjeran. Foto: Totok suarasurabaya.net</b

Ratusan penyuka fotografi di kota Surabaya, Kamis (7/4/2016) mencicipi indahnya air mancur menari di kawasan Kenjeran.

Setelah matahari tidak lagi memancarkan terang cahayanya, gemerlap lampu yang mewarnai permainan air mancur di jembatan dekat Sentra Ikan Bulak (SIB) menjadi semakin indah.

Merah, biru, kuning, kilaunya semakin cantik ditingkahi lenggak-lenggok air mancur. Ratusan lensa berbagai ukuran dan dengan beragam body kamera mengabadikan keindahan itu.

“Bagus sekali. Ada musiknya, dan air mancurnya bergerak mengikuti irama. Menarik ini. Apalagi kalau mataharinya mulai tenggelam. Eksotis sekali. Kalau diabadikan dengan kamera,” ujar Aviani anggota Pocketgraphy Syrabaya.

Lalu Aviani meneruskan bidikannya melalui viewfinder kameranya untuk mengabadikan keindahan air mancur menari tersebut. Demikian juga dengan ratusan fotografer lainnya juga sibuk merekam indahnya air mancur, berpadu lampu warna-warni dijembatan yang belum diresmikan itu.

M. Fikser Kabaghumas Pemkot Surabaya membenarkan kali ini para anggota komunitas fotografer di kota Surabaya diberi kesempatan pertama menikmati swkaligus mengabadikannya dalam bidikan lensa kamera masing-masing.

“Kali ini sengaja kami berikan kesempatan kepada kawan-kawan fotografer di Surabaya untuk jadi orang pertama yang mengabaidkan indahnya air mancur menari di Kenjeran ini,” ujar M. Fikser pada suarasurabaya.net.

Ditanya kapan air mancur menari sekaligus jembatan ini bakal diresmikan, Fikser mengaku masih harus menunggu koordinasi dari Tri Rismaharini Walikota Surabaya.(tok/rst)

Berita Terkait

Surabaya
Jumat, 22 November 2024
31o
Kurs