Sabtu, 23 November 2024

Kangean dan Masalembu Segera Miliki Bandara Sendiri

Laporan oleh Fatkhurohman Taufik
Bagikan
Ilustrasi. Bandara Internasional Juanda Surabaya. Foto: Dok. suarasurabaya.net

Pemerintah segera membangun dua bandar udara (Bandara) kepulauan di Kangean dan Masalembu, Sumenep. Pembangunan dua bandara ini akan segera dimulai pada tahun 2017 mendatang.

“Pembangunan dua bandara di kepulauan ini, merupakan bagian dari upaya mendukung program nasional untuk memajukan kawasan kepulauan,” kata Wahid Wahyudi, Kepala Dinas Perhubungan dan Lalu Lintas Angkutan Jalan Jawa Timur, Kamis (7/4/2016).

Apalagi, kepulauan di Sumenep selalu terbelakang dan tertinggal akibat minimnya transportasi ke daerah itu.

Kapal perintis sebagai sarana utama transportasi ke kepulauan di Sumenep juga sering terkendala ombak tinggi sehingga sering batal melaut.

Wahid mengatakan, pembangunan bandara di Kangean dan Masalembu nantinya akan dilakukan dengan cara patungan. Pemerintah Kabupaten Sumenep bertugas menyediakan lahan, kemudian Pemerintah Provinsi Jawa Timur membiayai sarana pendukung, dan Pemerintah Pusat yang akan membangun infrastruktur utama seperti runway serta terminal penumpang.

“Saya optimis ini segera terealisasi karena bangun bandara kecil di kepulauan biayanya cukup murah hanya sekitar Rp70 miliar,” ujarnya. (fik/ipg)

Berita Terkait

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
31o
Kurs