Jumat, 22 November 2024

Hari Kedua Lebaran Terminal Bungurasih Masih Padat

Laporan oleh Bruriy Susanto
Bagikan
Terminal Bungurasih. Foto : Dok suarasurabaya.net

Pada lebaran H+1 Lebaran, Terminal Purabaya Kabupaten Sidoarjo, masih terlihat ramai dipadati penumpang, Kamis (7/7/2016). Penumpukan penumpang ini berada di jalur Patas, dengan tujuan Surabaya – Malang, Kediri, Tulungagung, Pare, Blitar. Menurut pantauan suarasurabaya.net, terlihat banyak penumpang terlantar menunggu datangnya bus yang masuk di keberangkatan Terminal Purabaya.

Sementara itu, untuk jalur ekonomi juga terlihat banyak penumpang terlantar menunggu bus di shelter keberangkatan. Beberapa jurusan tersebut yaitu tujuan Surabaya ke Madiun, Ponorogo, Pacitan, Magetan, Madura, Jombang, Kertosono, Kediri, Tulungagung, Trenggalek, Tuban, Jember dan Semarang.

Hardjo Kepala Unit Penertiban dan Penindakan UPTD Terminal Purabaya mengatakan, banyaknya penumpukan penumpang di Terminal Purabaya karena banyak bus terlambat masuk terkena macet di tengah jalan.

“Seperti bus yang tujuan Malang ke Surabaya, terlambat masuk ke terminal karena bus terkena macet di Purwodadi, Purwosari dan exit tol Pandaan,” kata Hardjo, Kamis (7/7/2016).

Selain itu, bus dengan jurusan Solo dan Madiun juga mengalami keterlambatan masuk menuju Terminal Purabaya akibat terjebak macet di perlintasan jalan sekitar Ngguyangan, Nganjuk dan Baron.

“Memasuki Hari Raya Idul Fitri kedua ini penumpang didominasi paling banyak adalah jalur pendek, dengan rute Surabaya – Malang sudah ada sekitar 5 Ribu penumpang,” ujar dia.

Bahkan, bus dengan tujuan Surabaya – Probolinggo – Banyuwangi juga masih terlihat ramai. Jurusan tersebut dipadati oleh empat ribu penumpang. Selanjutnya, juga ada 3.000 penumpang bus antar kota dan antara provinsi, seperti Surabaya – Solo – Jogja yang juga mendominasi. “Kalau dari keseluruhan hingga siang sekarang ini sudah sekitar 24 ribu penumpang,” kata Hardjo. (bry/tit/iss)

Berita Terkait

Surabaya
Jumat, 22 November 2024
27o
Kurs