Selasa, 21 Januari 2025

Curi Motor di Dekat Kampusnya, Dua Mahasiswa Dibekuk

Laporan oleh Zumrotul Abidin
Bagikan
Kompol Bayu Indra Wiguno Wakasatreskrim Polrestabes Surabaya saat menunjukkan kunci modifikasi L yang digunakan pelaku curanmor. Foto: Abidin suarasurabaya.net

Dua mahasiswa salah satu Universitas Negeri di kawasan Lidah Wetan Surabaya ditangkap Unit Resmob Satreskrim Polrestabes Surabaya, Selasa (20/9/2016) malam. Mereka ditangkap karena mencuri motor Honda Beat bernopol AE-3316-KJ di jalan Lidah Wetan Gg.V Surabaya.

Dua mahasiswa ini masing-masing bernama Abu Samsudin (18) yang diketahui indekos di jalan Babadan 4-A dan Saud (23) yang indekos di kawasan Lidah Wetan.

Kompol Bayu Indra Wiguno Wakasat Reskrim Polrestabes Surabaya mengatakan, sebelum melakukan aksinya tersangka Abu pada 19 september 2016 sekitar pukul 14.00 WIB menjemput Saudi di tempat kosnya.

“Mereka kemudian berangkat bersama dengan membawa serta kunci modifikasi berbentuk L. Sekitar pukul 15.00 WIB mereka mendapat sasaran dan melakukan aksi. Abu berperan sebagai eksekutor,” katanya, Rabu (21/9/2016).

Setelah pencurian berhasil, Saudi bertugas membawa motor hasil curian ke daerah Madura untuk dijual.

“Tapi, salah satu tersangka SD (Saudi) ditangkap lebih dulu saat ada operasi di Bangkalan. Petugas curiga, karena Motor Honda Beat yang dikendarai tersangka tidak disertai kunci kontak,” katanya.

Setelah satu tersangka ditangkap di Madura, kemudian tersangka kedua bisa ditangkap di kosnya di Jl. Babatan, Surabaya.

Polisi berhasil mengamankan barang bukti berupa, satu unit sepeda motor Honda Beat dengan nopol AE 3316 KJ milik korban, satu unit sepeda motor yamaha Mio Soul dengan nopol M 5451 HK, dan sebuah kunci modifikasi L.

“Mereka berdua akan dijerat pasal 363 KUHP tentang pencurian dengan pemberatan dengan ancaman pidana maksimal 7 tahun,” katanya.

Di depan penyidik, tersangka mengaku sudah dua kali mencuri motor di kawasan kampus di Lidah Wetan. Hasil curian biasanya digunakan untuk pesta minuman keras bersama teman-temannya. “Untuk makan dan beli minuman,” kata Abu salah satu tersangka. (bid/rst)

Teks Foto:
– Salah satu tersangka memeragakan cara menjebol lubang kontak motor dengan kunci modifikasi milik tersangka. Foto: Abidin suarasurabaya.net

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Awan Lentikulari di Penanggungan Mojokerto

Evakuasi Babi yang Berada di Tol Waru

Pohon Tumbang di Jalan Khairil Anwar

Mobil Tabrak Dumptruk di Tol Kejapanan-Sidoarjo pada Senin Pagi

Surabaya
Selasa, 21 Januari 2025
24o
Kurs