Minggu, 19 Januari 2025

Beberapa Ruang Gedung Polda Sulsel Terbakar

Laporan oleh Dwi Yuli Handayani
Bagikan

Beberapa ruangan di Gedung Kepolisian Daerah Sulawesi Selatan (Polda Sulsel) di Makassar terbakar pada Senin (25/4/2016) pagi, kata Brigjen Pol Agus Rianto Kepala Biro Penerangan Masyarakat Polri.

“Yang terbakar sebagian, bukan semua,” kata Brigjen Agus dalam pesan singkat, di Jakarta, Senin (25/4/2016) seperti dilansir Antara.

Sekitar pukul 04.00 WITA, ia menjelaskan, ruangan Direktorat Reserse Kriminal Umum di lantai dua gedung Polda Sulsel terbakar dan api kemudian ke ruangan Direktorat Narkoba di lantai tiga.

Menurut dia polisi masih menyelidiki penyebab kebakaran di gedung itu, yang berhasil dipadamkan pukul 05.00 pagi. (ant/dwi)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Awan Lentikulari di Penanggungan Mojokerto

Evakuasi Babi yang Berada di Tol Waru

Pohon Tumbang di Jalan Khairil Anwar

Mobil Tabrak Dumptruk di Tol Kejapanan-Sidoarjo pada Senin Pagi

Surabaya
Minggu, 19 Januari 2025
29o
Kurs