Rabu, 27 November 2024

Touring, Dua Pemuda Tewas Tertabrak Bus Sugeng Rahayu

Laporan oleh Ika Suryani Syarief
Bagikan
Ilustrasi. Foto: netter via e100

Dua pengendara sepeda motor tewas setelah tertabrak dari belakang oleh bus Sugeng Rahayu bernopol L 7721 UY di by pass Krian, tepatnya sebelah barat bekas SPBU Sidomulyo, Minggu (11/10/2015) sekitar pukul 03.00 WIB.

Aiptu Eko Gatot anggota Lantas Polsek Krian mengatakan, korban yang membonceng adalah Muhamad Arbianto Irkhas (23) warga Dukuh Jelidro Sambikerep Surabaya. Sedangkan korban yang dibonceng adalah Muhamad Ervan Sumanaputra (19) warga Tengger Kandangan Timur Benowo Surabaya.

“Kronologi kejadiannya, korban yang mengendarai sepeda motor CB bernopol L 3790 ET tadi touring bersama teman-temannya motor CB, melaju dari arah Mojokerto ke Surabaya. Ketika sampai di lokasi, tertabrak dari arah belakang oleh bus Sugeng Rahayu,” katanya kepada Radio Suara Surabaya.

Menurut Aiptu Eko, saat olah TKP, tidak ada bekas rem di lokasi kecelakaan. Bagian depan bus ringsek, persis di tengah. “Sepeda motornya tadi jalan ke marka tengah agak ke kiri. Kecepatan bus diperkirakan 60-70 Kilometer per jam,” ujarnya.

Jenazah kedua korban sudah dibawa ke RS Anwar Medika Sidoarjo. Sementara pengemudi bus Sugeng Rahayu melarikan diri sesaat setelah kecelakaan. “Sampai sekarang masih dicari. Kernet dan kondektur bus sedang dimintai keterangan oleh penyidik Polres Sidoarjo,” kata Aiptu Eko. (iss)

Berita Terkait

Surabaya
Rabu, 27 November 2024
27o
Kurs