Alvin Zakaria anak umur 14 tahun yang tenggelam di Sungai Kalimas, Kamis (3/9/2015) akhirnya berhasil ditemukan pada Jumat (4/9/2015).
Johan Rescuer Basarnas Surabaya pada Radio Suara Surabaya mengatakan, Alvin ditemukan dalam kondisi sudah tidak bernyawa di sungai kawasan Karang Pilang Surabaya sekitar pukul 08.10 WIB.
“Korban ditemukan oleh tim Rescue dan tim dari Marinir,” kata dia.
Saat ini, lanjut dia, jenazah korban dievakuasi ke sebuah pondok pesantren di kawasan Sepanjang.
“Lokasi tenggelam di Sidoarjo dan penemuan di Karang Pilang. Nanti jenazah akan dibawa ke RSUD,” ujar dia.
Diberitakan sebelumnya, Alvin Zakaria, seorang anak umur 14 tahun asal Balas Klumprik Surabaya tenggelam di Sungai Kalimas tepatnya di dekat pilar Tol Surabaya-Mojokerto (SUMO), Kamis (3/9/2015) sekitar pukul 14.00 WIB.
Farid, salah seorang petugas dari Badan SAR Nasional (BASARNAS) Surabaya, mengatakan korban tenggelam di Sungai Kalimas setelah berenang bersama teman-temannya. (dwi)