Pemerintah, hingga hari ini masih terus mengupayakan untuk memberikan kemudahan-kemudahan kepada wajib pajak dalam melakukan pembayaran pajak. Pemerintah menegaskan tax payer friendly.
“Kami tetap terus berupaya untuk memberikan kemudahan-kemudahan kepada wajib pajak terkait pembayaran pajak. Berbagai program yang sudah kami luncurkan, agar wajib pajak merasa tidak repot membayar pajak. Tax payer friendly,” tegas Mardiasmo Wakil Menteri Keuangan Republik Indonesia.
Menurut Mardiasmo, pemerintah tidak segan-segan untuk membuat kemudahan-kemudahan dalam kaitannya dengan pelaksanaan pembayaran pajak. Karena nantinya, hasil pajak digunakan bagi pembangunan masyarakat.
Kalau sebelumnya pembayaran pajak hanya dapat dilakukan dengan menggunakan mata uang rupiah saja misalnya, maka dalam upayanya untuk pelaksanaan tax payer friendly ini pemerintah juga membuka peluang pembayara pajak menggunakan mata uang selain rupiah.
“Termasuk pembayaran pajak tidak menggunakan mata uang rupiah yang sudah kami laksanakan adalah bagian dari kemudahan-kemudahan yang kami terus upayakan,” tukas Mardiasmo.
Selain sebagai satu bagian untuk mencapai target perolehan pajak, lanjut Mardiasmo kemudahan-kemudahan pembayaran pajak dalam kaitannya dengan tax payer friendly agar masyarakat atau wajib pajak merasakan betapa tidak merepotkannya membayar pajak.
“Sekarang sudah modern. Kalau wajib pajak bisa bayar langsung diloket layanan silahkan. Mereka yang repot, sibuk bisa bayar lewat ATM. Kami akan terus lakukan inovasi-inovasi agar membayar pajak tidak merepotkan,” pungkas Mardiasmo usai peluncuran Mini ATM di DJP Kanwil Jatim 1, Jumat (23/10/2015).(tok/rst)