Senin, 3 Maret 2025

Polisi Ringkus Spesialis Perampokan Gudang

Laporan oleh Bruriy Susanto
Bagikan
Petugas menunjukkan barang bukti perampokan. Foto : Brury suarasurabaya.net

Ahmad Kaseh, 34 tahun, dan Lasminto alias Togek, 31 tahun, warga Bogorejo Japah, Blora, Jawa Tengah, pelaku perampokan PT Indo Kemika di pergudangan Suri Mulya Jalan Margomulyo, dikenal spesialis perampok gudang dengan wilayah kerja antar kota antar provinsi.

“Di Surabaya sudah melakukan perampokan sebanyak lima kali, di Jakarta tiga kali,” kata AKBP Arnapi Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya, kepada wartawan, Sabtu (11/7/2015).

Arnapi menjelaskan, perampokan di Surabaya diantaranya terjadi di pergudangan Rungkut dua kali, perkantoran dan pertokoan dekat tol Darmo, dan Margomulyo. Sedangkan di Jakarta rata-rata di pergudangan Jakarta Barat dan Selatan.

Modus perampokan yang dilakukannya rata-rata mencari sasaran dengan melintas di jalan tol, kemudian melihat dari bentuk bangunan yang terlihat banyak AC (Air Conditioning).

Seperti perampokan di PT Indo Kemika di pergudangan Suri Mulya Jalan Margomulyo. Kedua tersangka bersama dua temannya AA dan RZ (DPO) hanya melintas di Jalan Tol, kemudian langsung melakukan perampokan.

“Jika melihat dari cara yang dilakukan tersangka ini profesional. Karena, hanya melihat saja langsung melakukan perampokan, kemudian untuk menghilangkan jejak, pelaku mengambil rekaman CCTV,” ujar dia.

Arnapi mengungkapkan, dalam catatan Kepolisian, Lasminto berurusan dengan pihak kepolisian tidak sekali. Dia pernah ditangkap di Jakarta dengan kasus yang sama, melakukan perampokan Gudang yang ada di Jakarta. (bry)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Kebakaran Tempat Laundry di Simo Tambaan

Kecelakaan Mobil Listrik Masuk ke Sungai

Awan Lentikulari di Penanggungan Mojokerto

Evakuasi Babi yang Berada di Tol Waru

Surabaya
Senin, 3 Maret 2025
25o
Kurs