Senin, 3 Maret 2025

Polisi Intai Tiga Titik Rawan Terindikasi Kelompok Radikal

Laporan oleh Bruriy Susanto
Bagikan

Setelah diamankannya Rustawi Tomo Kabul, warga Jabung, Kabupaten Malang, oleh CID (Criminal Investigation Departement), Kepolisian Brunai Darussalam, karena membawa bahan peledak saat akan berangkat Umroh, Polisi kini meningkatkan perhatian dan atensi di tiga wilayah di Jatim.

Kombes Pol Nana Sukarna Direktorat Intelijen (Dir. Intel) Polda Jatim mengatakan, alasan meningkatkan atensinya terhadap beberapa wilayah di jatim terutama Malang, karena saat ini banyak dimasuki kelompok-kelompok radikal. Hingga kini, pihaknya masih melakukan penelusuran di wilayah Malang.

“Ada tiga tempat yang rawan dan jadi perhatian sekarang, Malang, Lamongan dan Magetan,” kata Pol Nana Sukarna Direktorat Intelijen Polda Jatim, kepada wartawan, Kamis (7/5/2015).

Dia menjelaskan, dinilai rawan karena banyak masyarakat yang ditangkap dan rata-rata sudah masuk kelompok radikal. Saat ini menjadi perhatian khusus dan pihaknya melakukan pengintaian pergerakan, warga yang sesuai data yang ada di intelijen. (bry/wak)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Kebakaran Tempat Laundry di Simo Tambaan

Kecelakaan Mobil Listrik Masuk ke Sungai

Awan Lentikulari di Penanggungan Mojokerto

Evakuasi Babi yang Berada di Tol Waru

Surabaya
Senin, 3 Maret 2025
29o
Kurs