Arus penumpang pada Sabtu (18/7/2015) atau H2 lebaran kemarin baik di Terminal Bandara Juanda 1 maupun 2, mengalami lonjakan yang signifikan sampai 16 persen.
Liza Anindya Rahmadani Legal and Communication PT Angkasa Pura I, Cabang Bandara Juanda mengatakan, lonjakan penumpang tersebut berdasarkan rekapitulasi monitoring data angkutan lebaran di Bandara Juanda, dimana ada perbedaan antara tahun 2014 dengan 2015.
Untuk penerbangan domestik yang berangkat dari Terminal Bandara Juanda 1 dan 2, di tahun 2014, ada 15 penerbangan, dengan 17.278 penumpang, di tahun 2015, 170 penerbangan, dengan jumlah penumpang 20.044 orang.
“Ini artinya masih banyak masyarakat yang melakukan mudik lebaran. Karena, pertumbuhan penumpang masih naik, untuk penerbangan 7,6 persen, penumpang 16 persen,” kata Liza Anindya Rahmadani Legal and Communication PT Angkasa Pura I, kepada suarasurabaya.net, Minggu (19/7/2015).
Dia mengungkapkan, untuk kedatangan domestik di Terminal Bandara Juanda 1 dan 2, di tahun 2014, 157 penerbangan, 24.449 penumpang, untuk tahun 2015, pertumbuhan pesawat 173 penerbangan, dengan 27.811 penumpang. Artinya di kedatangan ada kenaikan penerbangan 10 persen, sementara penumpang 14 persen.
“Untuk keberangkatan di Internasional penumpang mengalami penurunan 45 persen, penerbangan naik 6 persen,” ujar dia.
Untuk keberangkatan tahun 2014 sebanyak 16 penerbangan, dengan 3.958 penumpang, sedangkan di tahun 2015 ada 17 penerbangan, dengan 2.167 penumpang.
Sedangkan di kedatangan tahun 2014, 16 penerbangan, 2.677 penumpang, tahun 2015, 18 penerbangan, dengan 2.942 penumpang. Artinya ada kenaikan, untuk penerbangan sampai 12,5 persen, penumpang 9,8 persen. (bry/rst)