Minggu, 19 Januari 2025

Pelarangan Muslim oleh Trump Bahayakan Keamanan Nasional

Laporan oleh Ika Suryani Syarief
Bagikan
Donald Trump. Foto: Reuters

John Kerry, Menteri Luar Negeri Amerika Serikat, Minggu (13/12/2015) waktu setempat, mengecam Donald Trump. Pernyataan Trump yang calon utama Partai Republik itu, melarang muslim memasuki Amerika Serikat, membahayakan keamanan nasional negara itu.

“Melarang mereka secara terang-terangan, karena mereka memeluk agama tertentu? Itu benar-benar berlawanan dengan nilai hakiki negara kita, yang dibangun atas dasar tenggang rasa,” kata Kerry, seperti dikutip Antara.

Trump meminta pelarangan sementara atas muslim pada awal pekan lalu setelah suami-istri Muslim menewaskan 14 orang dalam penembakan di Kalifornia, yang disebut sebagai ulah “terorisme”.

Usul hartawan perumahan itu menyulut tanggapan panas baik dari dalam Amerika Serikat maupun dari luar negeri.

Kerry menyatakan permintaan Trump itu membahayakan keamanan nasional karena memperlihatkan kepribadian salah warga Amerika Serikat, yang bersaing untuk merebut kursi tertinggi, tentang keinginan melakukan pembedaan terhadap kepercayaan.

Saat berkomentar kepada media lain, Kerry menyebut usul Trump itu kebijakan luar negeri berbahaya.

“Itu berkata kepada mereka yang beragama Islam yang mencoba memanfaatkan orang-orang dan merekrut petarung asing dan sebaliknya, itu mengatakan lihatlah, lihatlah Amerika. Di sini mereka mendapati seseorang yang ingin menjadi presiden yang menyatakan perang melawan Islam,” kata Kerry.

“Itu dapat dieksploitasi, apakah dia sengaja ataupun tidak. Dan itu memungkinkan rekrutmen. Itu memungkinkan Amerika terlihat seperti mereka benar-benar melakukan diskriminasi terhadap Islam, terhadap para muslim,” tambahnya.

Kepala diplomat Amerika Serikat itu terlihat di televisi sehari setelah para duta dari 195 negara menyetujui perjanjian bersejarah di Paris untuk mengatasi pemanasan global.

Kerry mengatakan, sudah jelas dari apa yang dia dapatkan dari diplomat lain di Paris, komentar anti muslim milik Trump membahayakan kebijakan luar negeri Amerika Serikat.

“Saya rasa itu memiliki penurunan besar terkait dengan kebijakan luar negeri Amerika dan saya mendengar hal ini dari para menteri luar negeri dan pihak lain saat saya berkunjung dan bertemu dengan orang-orang di berbagai negara,” katanya.(ant/iss/ipg)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Awan Lentikulari di Penanggungan Mojokerto

Evakuasi Babi yang Berada di Tol Waru

Pohon Tumbang di Jalan Khairil Anwar

Mobil Tabrak Dumptruk di Tol Kejapanan-Sidoarjo pada Senin Pagi

Surabaya
Minggu, 19 Januari 2025
26o
Kurs