Sabtu, 23 November 2024

PNS Kemenag Terjaring Operasi Narkoba Bersama Pasangan Kumpul Kebo

Laporan oleh Bruriy Susanto
Bagikan
MS bersama pasangan kumpul kebonya LW saat berada di dalam Mobil BNNP Jawa Timur. Foto : Bruriy suarasurabaya.net

MS, seorang Pegawai Negeri Sipil (PNS) Kementerian Agama (Kemenag) Lamongan, terjaring operasi, yang dilakukan BNNP Jawa Timur, Satpol PP Kota Surabaya dan Polrestabes Surabaya. Saat terkena operasi, MS bersama LW, pasangan kumpul kebonya yang saat itu di dalam tempat kos, Jalan Ambengan Batu, Surabaya.

Selain itu, petugas juga mengamankan AW, gadis masih dibawah umur berusia 17 tahun, asli Malang. Kemudian, MS dan LW, serta AW, dibawa ke kantor Satpol PP, untuk dilakukan pembinaan, pendataan, dan tes urine, dengan menggunakan alat tes narkoba multi melalui urine (Multi Drugs Abuse Rapid Test). Hasilnya, mereka bertiga negatif, bukan sebagai pengguna narkoba.

Sementara MS, sendiri mengaku, kalau sebagai seorang Pegawai Negeri Sipil di Kabupaten Lamongan. “Saya di bagian staff Kemenag, dan sudah masuk golongan II,” kata MS, kepada suarasurabaya.net di kantor Satpol PP Kota Surabaya, Sabtu (23/5/2015).

MS mengungkapkan, datang ke Surabaya dalam acara keluarga, dan menjenguk istrinya yang ada di Jalan Ambengan Batu. Namun, MS dan LW, ternyata statusnya itu dimata hukum tidak sah.

“Sebenarnya saya itu sudah punya istri yang sah, tapi sekarang sedang proses cerai. Kalau, saya dengan dia (LW), itu baru nikah sirih, sudah satu tahun,” ujar dia.

Secara terpisah Dari Kabid Pengendalian Operasional Satpol PP Surabaya mengatakan, operasi yustisi dan narkoba yang dilakukan itu akan terus dilakukan di Kota Surabaya. Sebab, itu merupakan salah satu program pemerintahan.

Untuk mengentaskan para pecandu narkoba. “Yang dibawa ke kantor Satpol itu merupakan pasangan kumpul kebo yang tidak bisa menunjukan surat nikah. Mereka dilakukan pendataan, jika tidak sama, maka keluarganya yang nanti harus menjemputnya,” kata Dari Kabid Pengendalian Operasional Satpol PP Surabaya.

Dia mengharapkan, dengan operasi yang dilakukan secara rutin ini, nantinya Kota Surabaya bersih dari pengguna narkoba. (bry/ipg)

Teks Foto :
– AW, asli Malang yang baru berusia 17 tahun, terkena operasi.
Foto : Bruriy suarasurabaya.net

Berita Terkait

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
31o
Kurs