Sabtu, 23 November 2024

Ngantuk, Mobil Avanza Masuk ke Parit

Laporan oleh Dwi Yuli Handayani
Bagikan
Mobil Avanza yang nyemplung ke dalam parit. Foto : Firdaus Adnan via e100

Sebuah mobil Avanza nyemplung ke dalam parit di depan Kebun Bibit jalan Bratang Surabaya, Selasa (3/3/2015) sekitar pukul 04.00 WIB. Kecelakaan tunggal ini terpantau beberapa pendengar Radio Suara Surabaya.

Edi warga Kedinding Tengah melaporkan, kecelakaan di depan LP3I kendaraan Avanza dari arah Manyar menuju Bratang.” Kendaraan saat tepat di depan LP3I tiba-tiba nyemplung dan belum ada petugas,” kata dia.

“Sebelum traffic light Kebun Bibit arah Nginden ada mobil Avanza masuk sungai. Polisi sudah datang tapi tidak tahu ada korban atau tidak,” kata Sugianto warga Adityawarman.

Suwarno warga Wedoro juga melaporkan, ada mobil Avanza masuk sungai di jalan Raya Manyar sesudah Kebun Bibit ke arah Prapen.” Mobil Avanza warna putih. Sudah ada polisi dan satu ambulance juga. Nopol tidak terlihat,” ujar dia.

“Kecelakaan di Manyar ada mobil masuk parit. Masih ada di dalam parit dan sudah ada polisi. Lalu lintas jadi ramai karena banyak yang lihat,” kata Kurnia warga jalan Gianyar.

Sementara itu, Aiptu Suyono anggota Polsek Gubeng Surabaya mengatakan, yang tercebur masuk parit adalah mobil Avanza L 1629 FQ di depan Kebun Bibit.

“Dishub sudah datang dan mau dievakuasi,” kata dia.

Kata Aiptu Suyono, pengemudi atas nama Firman Saifullah (30) warga Semolo Bahari.” Pengemudi selamat dan diduga mengantuk. Tapi pengemudi tidak bau alkohol,” katanya.

Saat inim mobil Avanza yang tercebur di parit sudah berhasil diangkat namun arus lalu lintas masih padat. (dwi)

Berita Terkait

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
26o
Kurs