Senin, 20 Januari 2025

Melamun Saat Stres Memperburuk Perasaan

Laporan oleh Ika Suryani Syarief
Bagikan

Studi terbaru dalam Journal of Gerontology: Psychological Sciences, menemukan bahwa melamun sambil berpikir masalah selesai dengan sendirinya, justru dapat membuat perasaan Anda merasa lebih buruk.

Para peneliti mengamati 43 orang dewasa yang kebanyakan perempuan, berusia 60 hingga 96 tahun. Para partisipan tersebut diminta mengisi catatan harian selama sembilan hari.

Catatan ini memuat riwayat perasaan, kesehatan fisik, stres yang mereka prediksi di masa depan dan bagaimana cara mereka akan menghadapinya.

Penyelesaian masalah tersebut dikategorikan dalam empat mekanisme koping atau sebuah mekanisme untuk mengatasi perubahan yang diterima tubuh dan menimbulkan stres, yakni aktif berpikir mengapa masalah terjadi, berpikir langkah-langkah yang dibutuhkan sebagai solusi masalah, diam saja, serta melamun sambil berpikir masalah akan selesai sendirinya.

Hasil penelitian memperlihatkan, perilaku partisipan mengatasi stres berubah-ubah, tergantung konteks stres yang dihadapinya.

“Temuan ini memberi tahu kita bahwa satu orang bisa menggunakan beberapa mekanisme koping dari waktu ke waktu,” kata Shevaun Neupert, asisten profesor psikologi dari North Carolina State University, seperti dilansir LiveScience.

Hasil penelitian lain yang tak kalah penting, partisipan yang melamun dan diam saat mengalami stres, berada dalam kondisi perasaan yang lebih buruk.

Mereka juga dilaporkan mengalami masalah kesehatan yang lebih banyak keesokan harinya.

Sementara itu, kesejahteraan mental dan fisik orang yang berpikir mengapa stres terjadi dan mencari solusi atas masalah tidak terpengaruh.

Para peneliti menekankan, hasil studi ini merupakan temuan awal untuk penemuan strategi yang lebih baik dalam menghadapi masalah.

“Semakin memahami apa yang sebenarnya terjadi, maka kita lebih mampu membantu orang menangani stres yang muncul dalam hidup mereka,” kata Neupert seperti dilansir Antara. (ant/iss/ipg)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Awan Lentikulari di Penanggungan Mojokerto

Evakuasi Babi yang Berada di Tol Waru

Pohon Tumbang di Jalan Khairil Anwar

Mobil Tabrak Dumptruk di Tol Kejapanan-Sidoarjo pada Senin Pagi

Surabaya
Senin, 20 Januari 2025
24o
Kurs