Sabtu, 23 November 2024

Medical Mystery, Ketika Sekumpulan Dokter Jadi Musisi

Laporan oleh Dodi Pradipta
Bagikan

Musik memang terbukti universal dan tidak pernah mengenal batasan, termasuk profesi. Medical Mystery Band contohnya, sebuah grup musik asal Surabaya yang tujuh dari sembilan personilnya berprofesi sebagai dokter.

Medical Mystery Band terdiri dari Ario Djatmiko, Hendy, Nono Kusdiono, Iwan Kristian, Bob J. Octavianus, Bambang Tutuko, M. Irmansyah, Aksulih, dan Rimayanti. Grup musik ini lahir sejak tahun 70an. Nama Medical Mystery band terinspirasi dari salah satu album band legendaris Liverpool Inggris The Beatles dengan judul Magical Mystery Tour.

“Band ini sudah terbentuk lama sekali. Awalnya seluruh personil adalah anak Fakultas Kedokteran Universitas Airlangga Surabaya. Formasi yang sekarang sudah bongkar pasang karena formasi awal sudah berubah karena kesibukan masing-masing,” kata Ario yang merupakan vokalis band pada Radio Suara Surabaya Minggu (22/2/2015).

Menurut mereka, dunia kedokteran dan musik tidak bisa dipisahkan satu sama lain. “Dunia kedokteran memerlukan musik. Ini untuk menciptakan sebuah harmoni,” kata Iwan Kristian gitaris band Medical Mystery

Salah satu personil mereka, Aksulih, bahkan sempat beberapa kali bernyanyi bersama penyanyi legendaris Surabaya Gombloh.

“Saya backing Vokal di band ini. Dulu ketika bersekolah di SMA 2 Surabaya sering bernyanyi di malam-malam kesenian. Lalu saya berkuliah di Fakultas Kedokteran Hewan Unair sampai akhirnya bertemu Gombloh di tahun 1980an,” ungkapnya.

Hendy, salah satu personil Medical Mystery yang juga dokter spesialis bayi tabung menuturkan, band ini tujuan utamanya memang menyalurkan hobi mereka di kala senggang.

“Kita jarang latihan, namun sekali latihan dan semua personilnya lengkap durasinya bisa lama sekali. Base campnya berpindah-pindah tapi kebanyakan ada di rumah Nono,” ujarnya.

Seperti diketahui, Medical Mystery Band ini juga pernah tampil di acara Jazz Traffic di bulan November 2014 yang merupakan salah satu acara yang digagas oleh Suara Surabaya Media. (dop/rst)

Berita Terkait

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
33o
Kurs