Rabu, 22 Januari 2025

Lukisan Tokoh NU Dipamerkan di Arena Muktamar NU ke 33

Laporan oleh J. Totok Sumarno
Bagikan
Pameran lukisan yang pernah digelar oleh Lesbumi Jawa Timur. Foto: Dok. suarasurabaya.net

Lukisan dengan obyek para tokoh Nahdlatul Ulama (NU) di antaranya Gus Dur, Mustofa Bisri serta sejumlah tokoh sepuh lainnya ditampilkan dalam sebuah pameran di arena pelaksanaan Muktamar NU ke 33 di Jombang, Jawa Timur.

Nonot Sukrasmono Ketua Lesbumi (Lembaga Seni Budaya Muslimin Indonesia) NU Jawa Timur, membenarkan bahwa pameran tersebut memang dalam rangka memeriahkan muktamar.

“Sekaligus untuk memberikan apresiasi kepada beliau-beliau para tokoh Nahdlatul Ulama yang memang sangat mendapat tempat di hati para muktamirin serta warga NU,” terang Nonot saat dihubungi suarasurabaya.net, Jumat (31/7/2015).

Lebih dari 10 lukisan yang dipamerkan tersebut merupakan karya dari para seniman Lesbumi dan diharapkan nantinya akan menarik perhatian warga NU yang hadir di arena muktamar.

Sehingga memberikan nuansa tersendiri bagi warga nahdliyin untuk mengetahui siapa saja para tokoh NU yang jumlahnya memang tidak sedikit itu.

“Paling tidak ini memberikan gambaran kepada warga NU terhadap para tokoh sepuh yang menjadi kehormatan sekaligus menjadi panutan bagi segenap nahdliyin di negeri ini,” tukas Nonot Sukrasmono yang juga seorang pelukis.(tok/ipg)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Awan Lentikulari di Penanggungan Mojokerto

Evakuasi Babi yang Berada di Tol Waru

Pohon Tumbang di Jalan Khairil Anwar

Mobil Tabrak Dumptruk di Tol Kejapanan-Sidoarjo pada Senin Pagi

Surabaya
Rabu, 22 Januari 2025
31o
Kurs