Senin, 25 November 2024
Suami Istri Saling Tusuk

Diduga Pertengkeran Pasutri Dipicu Rasa Cemburu

Laporan oleh Wakhid Muqodam
Bagikan
Ilustrasi

Warga Jl.Kendal sari Gg I, Rabu (13/5/2015) sekitar pukul 06.30 WIB, digegerkan dengan pasangan suami istri (Pasutri) yang bertengkar dan saling melukai dengan senjata tajam. Keduanya terluka, namun sang suami tewas karena luka parah dibagian perut.

Dugaan sementara pertengkaran pasutri Teguh (45) dan Sriatun (37) warga Jl. Kendal Sari tersebut dipicu karena cemburu.

Informasi yang berhasil dihimpun suarasurabaya.net, ibu kandung Sriatun yang melihat keduanya bertengkar dan bersimbah darah. Ibu kandung Sriatun berteriak minta tolong dan langsung pingsan. Warga yang mendengar teriakan tersebut, mengira hanya terjadi percekcokan biasa. Karena Pasutri tersebut memang sering selisih paham.

Misnatun (45) tetangga pasutri tersebut mengatakan, mereka (pasutri—red) sering cekcok bahkan hampir setiap hari. Saat bertengkar, pasutri ini sering teriak-teriak-teriak dan terdengar perabotan rumah tangga yang dibanting.

“Saya kira bertengkar biasa. Saat saya melihat ibunya mbak Sri pingsan. Mbak Sri dan suaminya sudah berdarah-darah,” kata Misnatun, Rabu (13/5/2015).

Dia menambahkan, jika mendapat informasi Sriatun mempunyai pacar yang diduga teman kerjanya di Pabrik sepatu di kawasan Tambak Asri Waru Sidoarjo. “Kalau yang saya dengar, istrinya punya pacar, bahkan dia (Sriatun—red) sering pulang terlambat hingga malam. Kalau ditanya suaminya malah marah-marah,” kata dia.

Sementara itu, dr. Fatimah Dokter jaga IRG RS Haji, Surabaya mengatakan, saat dibawa ke rumah sakit, pasien pria (Teguh—red) mengalami luka tusuk di perut dan dalam keadaan kritis. Tim Dokter sempat memberi pertolongan namun karena kehilangan banyak darah sehingga tak terselamatkan.

“Tim dokter sudah berusaha memberikan pertolongan namun tidak bisa menyelamatkan suaminya,” kata Fatimah.

Sementara pasien wanita (Sritun—red) mengalami luka sayatan di bagian leher kiri, tangan dan kaki. Saat ini masih dalam perawatan. (wak/dwi)

Berita Terkait

Surabaya
Senin, 25 November 2024
33o
Kurs